Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Singgih Januratmoko: Empat Pilar MPR, Landasan Kehidupan Bermasyarakat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 20 September 2020, 17:58 WIB
Singgih Januratmoko: Empat Pilar MPR, Landasan Kehidupan Bermasyarakat
Sosialisasi empat pilar oleh anggota MPR RI Singgih Januratmoko/Net
rmol news logo Empat Pilar MPR RI merupakan empat hal tentang landasan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara yang terdiri dari landasan ideologi, konstitusi, persatuan dan kesatuan, serta semangat keberagaman sebagai modal sosial membangun kekuatan bangsa Indonesia.

Anggota MPR RI Singgih Januratmoko mengatakan, bangsa Indonesia hingga saat ini masih tegak berdiri dan bersatu karena adanya kesatuan rasa sebagai bangsa yang bersatu oleh seluruh elemen yang senantiasa secara terus menerus terjalin antar generasi.

"Dalam kerangka inilah, seluruh elemen bangsa harus dapat lebih mengenal, memahami, menerapkan serta turut menyebarluaskan nilai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara," ujar Singgih dalam keterangannya, Minggu (20/9).

Menurutnya, substansi Empat Pilar MPR RI ini bukan sesuatu yang baru. Tetapi merupakan semangat yang sudah tertanam lama dalam jiwa bangsa, sekaligus sebagai manifestasi adanya rasa kebangsaan yang telah hidup dalam struktur dan kultur masyarakat Indonesia. 

Dikatakan politisi Partai Golkar ini, karena dengan adanya nilai-nilai dasar inilah yang menjadi konsensus sesuai cita-cita para pendiri bangsa, sebagaimana termaktub dalam pembukaan UUD 1945.

Karena itu, upaya yang selanjutnya harus dilakukan adalah kemauan memahami dan mengamalkan nilai-nilai Empat Pilar MPR RI secara konsisten.

"Sehingga, mampu menumbuhkan komitmen yang kuat bagi seluruh komponen bangsa, pemahaman Pancasila dan UUD Tahun 1945, serta NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika harus terus tertanam dalam kehidupan bermasyarakat," jelasnya.

“Sebagai anggota MPR sudah menjadi kewajiban saya untuk terus mengingatkan agar seluruh elemen masyarakat memahami pentingnya nilai-nilai kebangsaan pada masa kini," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA