Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Tengah Covid-19, Jokowi Pimpin Upacara di Lubang Buaya

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Kamis, 01 Oktober 2020, 10:10 WIB
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Tengah Covid-19, Jokowi Pimpin Upacara di Lubang Buaya
Presiden Jokowi saat upacara Hati Kesaktian Pancasila/Repro
rmol news logo Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2020 di masa pandemi Covid-19 tetap digelar pemerintah.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara Hari Kesaktian Pancasila tahun ini di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur,  Kamis (1/10).

Berdasarkan video yang disiarkan akun Youtube Sekretariat Presiden, upacara itu digelar dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Pasalnya, seluruh peserta upacara dan bahkan juga Jokowi terlihat memakai masker dan juga menjaga jarak.

Dalam prosesi upacara yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya, nampak sejumlah pejabat tinggi negara turut hadir.

Diantaranya ialah Wakil Presiden Maruf Amin, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPR Puan Maharani, dan Ketua DPD La Nyalla Mattalitti.

Selanjutnya, Kolonel Kal Eri Ahmad Harahap yang merupakan komandan upacara melaporkan Hari Kesaktian Pancasila kepada Jokowi sebagai inspektur upacara.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan menghentikan cipta dan berlanjut ke pembacaan Teks Pancasila Oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo serta disambung dengan pembacaan naskah UUD 1945 oleh Ketua DPD LaNyalla Mattalitti.

Menariknya, dalam upacara ini ada prosesi pembacaan dan penandatanganan ikrar oleh Ketua DPR Puan Maharani.

Adapun usai prosesi-prosesi itu, upacara ditutup dengan pembacaan doa oleh Menko PMK Muhadjir Effendy. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA