Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

World Bank Yakin UU Cipta Kerja Bikin Indonesia Jadi Lebih Kompetitif

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Jumat, 16 Oktober 2020, 13:52 WIB
World Bank Yakin UU Cipta Kerja Bikin Indonesia Jadi Lebih Kompetitif
Bank Dunia/Net
rmol news logo Pengesahan omnibus law UU Cipta Kerja di Indonesia turut dikomentari World Bank atau Bank Dunia. Melalui sebuah pernyataan tertulis, mereka memuji langkah besar tersebut.

World Bank menilai Indonesia telah mengambil langkah besar untuk perekonomian tanah air dengan mengesahkan UU sapu jagat. UU ini diyakini bisa menjadikan Indonesia lebih kompetitif di dunia usaha.

“UU tentang Cipta Kerja adalah upaya reformasi besar untuk menjadikan Indonesia lebih kompetitif dan mendukung aspirasi jangka panjang negara ini menjadi masyarakat yang sejahtera,” tulis World Bank sebagaimana keterangan tertulis yang diterima redaksi, Jumat (16/10).

Selain itu, UU penuh kontroversial tersebut juga dianggap mampu menghapuskan segala batasan dalam dunia investasi dan menjadikan Indonesia terbuka untuk segala lini bisnis.

World Bank juga yakin UU bisa mendukung pemulihan ekonomi dan pertumbuhan jangka panjang yang tangguh di Indonesia.

“Dengan menghapus berbagai pembatasan besar pada investasi dan memberikan sinyal bahwa Indonesia terbuka untuk bisnis. Hal ini dapat membantu menarik investor, menciptakan lapangan kerja, dan membantu Indonesia memerangi kemiskinan,” tulis mereka.

World Bank menambahkan, omnibus law UU Cipta Kerja dapat memastikan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan untuk dunia usaha di Indonesia.

“Implementasi dari UU secara konsisten akan sangat penting dan akan memerlukan peraturan pelaksanaan yang kuat untuk memastikan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan serta upaya bersama pemerintah Indonesia dan pemangku kepentingan lainnya,” bebernya.

Terakhir, Bank Dunia mendukung langkah pemerintah dengan melahirkan omnibus law UU Cipta Kerja untuk masa depan ekonomi Indonesia yang lebih baik.

“Bank Dunia berkomitmen untuk bekerja sama dengan pemerintah Indonesia dalam reformasi- reformasi ini, menuju pemulihan ekonomi dan masa depan yang lebih baik untuk seluruh masyarakat Indonesia,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA