Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Setahun Jokowi-Maruf, Pemerintah Didorong Fokus, Adaptif, Dan Inovatif Di Tengah Pandemi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 19 Oktober 2020, 16:58 WIB
Setahun Jokowi-Maruf, Pemerintah Didorong Fokus, Adaptif, Dan Inovatif Di Tengah Pandemi
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo/Net
rmol news logo Menjelang satu tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin, yang jatuh pada Selasa besok (20/10), ditanggapi beragam sejumlah politisi tanah air.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyampaikan, satu tahun ini harus bisa menjadi momentum untuk berbenah diri dan evaluasi. Kinerja pemerintah didorong agar fokus, adaptif dan inovatif ke depannya.

"Mendorong kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin tetap fokus, serta terus adaptif dan inovatif dalam memimpin negara ini, khususnya dalam menghadapi masa pandemi covid-19 saat ini," ujar Bamsoet sapaan akrabnya saat ditemui di Gedung MPR, Senayan, Senin (19/10).

Politisi senior Partai Golkar ini juga mendorong seluruh jajaran kementerian dan lembaga agar dapat meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi antar lembaga.

"Khususnya kepada Kementerian Sosial sebagai tulang punggung pemberian bansos, agar pemanfataan program pemerintah melalui jaring sosial dapat terus dioptimalkan," ucapnya.

Bamsoet juga mendorong pemerintah untuk terus berupaya dalam mengedepankan kesehatan masyarakat dan menyelamatkan perekonomian nasional.

"Dengan melakukan berbagai cara dan strategi yang fleksibel, cepat, dan tepat, serta mengoptimalkan pelaksanaan program Penyelamatan Ekonomi Nasional," imbuhnya.

Selain itu, Bamsoet meminta agar seiring dengan upaya menangani pandemi Covid-19, pemerintah juga tetap dapat meningkatkan pembangunan sumber daya manusia, pembangunan infrastruktur, penyederhanaan regulasi, penyederhanaan birokrasi melalui reformasi birokrasi, dan transformasi ekonomi.

"Dikarenakan kelima hal tersebut merupakan lima program prioritas Jokowi-Maruf di masa lima tahun kepemimpinan mereka," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA