Citra Baik Jokowi Dirusak Edhy Prabowo, Relawan Desak Reshuffle

Edhy Prabowo mengenakan rompi oranye/Net

Begitu yang disampaikan oleh kelompok relawan Jokowi yang tergabung dalam Barisan Relawan Nusantara (Baranusa) merespon ditangkap dan ditetapkannya Edhy Prabowo sebagai tersangka dalam perkara dugaan penerimaan hadiah atau janji terkait ekspor benih lobster.
Ketua Umum Baranusa, Adi Kurniawan meminta agar Presiden Jokowi untuk segera melakukan pembenahan pada Kabinet Indonesia Maju.
Desakan itu dikarenakan pemerintahan Jokowi di tahun pertama pada periode kedua ini dinilai sangat buruk dibandingkan periode sebelumnya.
Di mana, banyak agenda prioritas Jokowi menjadi terbengkalai terutama dalam menangani pandemi Covid-19. Sebab itu, dirinya mengatakan tidak ada alasan lagi bagi Jokowi untuk tidak melakukan pembenahan.
"Rekonsiliasi menghasilkan korupsi. Gak ada alasan lagi segera rombak kabinet," ujar Adi Kurniawan kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (26/11).
Adi juga menilai bahwa ditangkapnya Edhy Prabowo oleh KPK juga menunjukkan bahwa Kabinet Indonesia Maju tidak berjalan sesuai agenda kerja dan visi misi Presiden Jokowi.
"Menteri-menteri ini hanya memberikan beban, perilakunya selalu kontra produktif. Selain senang dengan kegaduhan, para menteri ini juga tidak pernah memberikan kontribusi dalam mendukung kinerja presiden. Untuk apa juga dipertahankan?" katanya.
Selain itu, sambung Adi, kasus Edhy merupakan salah satu contoh dari sekian menteri yang merusak citra baik Jokowi di mata rakyat.
"Bahkan, perilaku Edhy tersebut pun juga dapat simpulkan bahwa Jokowi sendiri tidak didengar oleh anak buahnya sendiri," pungkasnya.

EDITOR: AHMAD KIFLAN WAKIK
Tag:
Kolom Komentar
Video
Bincang Sehat • Vaksin Covid-19 Pada Lansia
Kampanye vaksinasi Covid-19 telah dimulai. Saat ini, target penerima vaksin Covid-19 adalah kelompok usia 18-59 tahun. S..
Video
Obrolan Bareng Bang Ruslan • JK, Buat Kejutan Apa di 2024?
Kedekatan M. Jusuf Kalla dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden membuka peluang bagi mantan Wakil Presiden RI dua per..
Video
Klarifikasi Ambroncius Nababan
Ketua Umum Relawan Pro Jokowi-Amin (Projamin) memberikan klarifikasi terkait posting dan narasi yang dinilai rasis pada ..