Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bupati Situbondo Meninggal Dunia Karena Covid-19, Ini Pesannya Dalam Video Singkat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 27 November 2020, 11:40 WIB
Bupati Situbondo Meninggal Dunia Karena Covid-19, Ini Pesannya Dalam Video Singkat
Bupati Situbondo, Dadang Wigiarto dalam video/Repro
rmol news logo Bupati Situbondo, Dadang Wigiarto, dikabarkan meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19, pada Kamis kemarin (26/11).

Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, Dadang sempat membuat sebuah video singkat berdurasi 41 detik, yang berisi pesan-pesan untuk masyaralat terkait bahaya Covid-19.

Dalam video yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Dadang terlihat berada di atas tempat tidur, dalam satu ruang isolasi di rumah sakit daerah (RSD) dr. Abdoer Rahem, Situbondo, sebagaimana yang ia sebutkan di dalam video.

Selain itu, Dadang juga nampak menggunakan alat bantu pernafasan yang bernama ventilator. Dari wajahnya, dia terlihat pucat dan matanya tidak terbuka lebar seolah kelihatan lelah.

Dalam pesannya, Dadang meminta masyarakat untuk percaya bahwa Covid-19 itu benar adanya, sembari menyampaikan pesan pencegahan.

"Jaga kesehatan, jangan disepelekan tapi juga jangan takut. Ingat, Covid-19 itu ada. Aku wis (sudah) 3 hari di rumah sakit dr. Abdoer," ungkap Dadang dalam video yang dikutip, Jumat (27/11).

Di bagian akhir video, Dadang memberikan semangat untuk semua orang agar bisa tetap menerapkan protokol kesehatan. Sebab dia mengungkapkan, penyakit Covid-19 yang menjangkitinya dirasa sangat menyiksa.

"Jangan disepelekan. Cuci tangan, pakai masker. Rasane ora enak (rasanya tidak enak). Sesak, demam. Tetap semangat, jaga kesehatan semuanya, dan bless you all," tandasnya.

Usai dirawat selama 3 hari di RSD dr. Abdoer Rahem, Situbondo, Dadang menghembuskan nafas terkahirnya pada pukul 16.30 WIB. Ia dinyatakan positif COVID-19 pada Selasa, (24/11) usai menjalani perawatan medis, dan diketahui memiliki penyakit bawaan atau komorbid hipertensi.

Selain Dadang, Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin meninggal pada Sabtu (22/8). Sosok yang kerap disapa Cak Nur itu sebelumnya mengalami sesak nafas dan dibawa ke RSUD Sidoarjo sekitar pukul 09.00 WIB. Namun sekitar pukul 15.10 WIB dinyatakan meninggal dunia setelah mendapat perawatan intensif.

Adapun dua orang kepala daerah lainnya di Jawa Timur dirawat di RS karena terinfeksi Covid-19. Mereka adalah Bupati Jombang Mundjidah Wahab dan Wakil Wali Kota Probolinggo HMS Subri. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA