Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cak Nanto: Plesetkan Azan Jadi Ajakan Jihad Itu Penistaan Agama

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Selasa, 01 Desember 2020, 23:03 WIB
Cak Nanto: Plesetkan Azan Jadi Ajakan Jihad Itu Penistaan Agama
Ketum Pemuda Muhammadiyah, Sunanto/RMOL
rmol news logo Video viral azan yang menyelipkan lafaz 'hayya alal jihad' dikomentari Pemuda Muhammadiyah.

Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Sunanto menganggap apa yang dilakukan beberapa orang itu sebagai bentuk frustasi.

Kata Cak nanto, mereka frustasi karena terindikasi tidak mampu menjalani hidup.  

Dijelaskan Cak Nanto, agama yang seharusnya jadi fondasi kekuatan mental justru akan menjadi mengerikan saat di tangan orang frustasi.

"Agama yang harusnya menjadi pondasi kekutan mental dalam menjalani hidup ini dengan penuh kebahagiaan memberikan, kemudian berubah sesuatu yang mengerikan ditangan orang frustasi," demikian kata Cak Nanto kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jakarta Selasa (1/12).

Terkait dengan tambahan bacaan hayya 'alal jihad Cak Nanto menegaskan bahwa hal itu tidak ada dalilnya dalam agama. Termasuk petuah dari para pakar hukum Islam atau ulama.

"Tujuan orang yang mengumandangkan azan dengan bacaan 'hayya alal jihad' dapat dikategorikan sebagai penistaan agama, kondisi Negara kita tidak dalam keadaan perang, maka tidak alasan ajakan jihad itu dikumandangkan," demikian kata Cak Nanto.

Ia mendesak aparat kepolisian bergerak cepat menindak kelompok tersebut. Selain itu, pemerintah juga harus berupaya agar video itu tidak tersebar luas.

"Tapi apapun itu, pihak penegak hukum harus bergerak cepat menindak kelompok-kelompok itu, perilkau mereka sudah sangat meresahkan," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA