Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bantu Korban Banjir, Kemenkes Dirikan Posko Kesehatan Di Medan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Senin, 07 Desember 2020, 14:29 WIB
Bantu Korban Banjir, Kemenkes Dirikan Posko Kesehatan Di Medan
Tenaga Ahli Menteri Kesehatan Andi, mewakili Menkes, secara resmi membuka posko kesehatan/Net
rmol news logo Sebuah pos komando (posko) kesehatan yang didirikan Kementerian Kesehatan di Kelurahan Sei Mati, Kota Medan, pada Kamis (3/12) diresmikan Tenaga Ahli Menkes, Andi pada hari ini, Senin (7/12).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Andi yang mewakili Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto menjelaskan bahwa keberadaan posko ini bertujuan untuk memberikan bantuan tenaga kesehatan bagi korban banjir.

Terlebih, posko tersebut diperkuat oleh tim yang  terdiri dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Medan, Balai Teknik Kesehatan Lingkungan (BTKL) Sumatera Utara dan Rumah Sakit Adam Malik.

“Warga juga bisa cek kesehatan, mendapatkan vitamin, dan obat-obatan,” katanya.

Dalam peresmian ini, secara simbolis Andi menyerahkan bantuan dari Menkes berupa vitamin C, masker,  rapid test, obat-obatan, dan perlengkapan bayi anak.

Dia lantas menyampaikan duka Menkes atas adanya korban meninggal dan mereka yang menjadi korban dalam musibah ini. Di mana berdasarkan catatan BNPB pada 5 Desember lalu, banjir telah mengakibatkan 5 orang meninggal dunia, 2 hilang dan 4.249 KK atau 12.783 jiwa terdampak.

Terlepas dari itu, Menkes juga menitipkan pesan agar warga korban tetap menjaga protokol kesehatan di tempat-tempat pengungsian.

“Apabila merasakan gangguan kesehatan diharapkan dapat segera cek di posko kesehatan Kemenkes,” kata Andi.

Turut hadir dalam peresmian ini, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Medan Muslim Harahap, Tim Poltekkes Medan, seluruh kepala unit vertikal Kemenkes, Sekretaris Kecamatan Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Maimun, Lurah Sei Mati Fahrul Rozi, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA