Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pembangunan Infrastruktur Pertanian Tak Berarti Tanpa Penguasaan Teknologi Dan SDM Mumpuni

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Jumat, 11 Desember 2020, 02:59 WIB
Pembangunan Infrastruktur Pertanian Tak Berarti Tanpa Penguasaan Teknologi Dan SDM Mumpuni
Wakil Ketua Komisi VI, Aria Bima/Repro
rmol news logo Pemerintah Indonesia menggenjot pembangunan infrastruktur di seluruh sektor termasuk sektor pertanian dalam kebijakan greengold untuk hilirisasi.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Aria Bima menyampaikan infrastruktur di Indonesia akan bisa dimanfaatkan para pelaku pertanian jika pemerintah mampu berbenah secara maksimal dan dibarengi oleh SDM serta teknologi yang mumpuni.

“Infrastruktur kita cepet akan bisa ngejar tapi apakah infrastruktur ini akan dibarengi dengan SDM dan teknologi yang kita mampu, ini tantangannya,” ucap Aria Bima dalam acara diskusi virtual Tanya Jawab Cak Ulung bertajuk Pertanian, Masa Depan Pemulihan Ekonomi, Kamis (10/12)

Politisi PDI Perjuangan ini menambahkan pernah menyinggung soal pemberdayaan teknologi dan pembangunan SDM yang baik kepada banyak kalangan.

Menurutnya, keberhasilan Presiden Joko Widodo bukanlah pembangunan infrastruktur melainkan pembangunan SDM dan teknologi.

“Saya katakan di lingkaran pemerintah, keberhasilan Pak Jokowi bukan di infrastruktur karena infrastruktur ini sudah di pemerintahan sebelumnya yang dibayar sekarang, keberhasilan Pak Jokowi adalah dampak infrastruktur ini terhadap SDM dan teknologi,” katanya.

Pihaknya meminta agar NGO dan peran serta media dalam mengawal pembangunan teknologi dan SDM ditingkatkan.

Berbagai program pembangunan infrastruktur seperti ribuan embung dan saluran irigasi tidak akan berhasil apabila tidak dibarengi SDM dan teknologi.

“Infrastruktur sektor pertanian dan perkebunan ini tidak akan berarti kalau tidak ada keberhasilan di SDM dan teknologi. Ini yang saya kira mengapa Kartu Prakerja penting bukan kartu prakerja yang online, tapi yang offline sebenarnya untuk masuk di pertanian,” tutupnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA