Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Aklamasi, Suharso Monoarfa Terpilih Sebagai Ketum PPP

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 19 Desember 2020, 21:07 WIB
Aklamasi, Suharso Monoarfa Terpilih Sebagai Ketum PPP
Ketum DPP PPP Terpilih, Suharso Monoarfa/Ist
rmol news logo Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum PPP untuk periode 2020-2025.

Keputusan itu sebagimana tertuang dalam Surat Keputusan Nomor 8/4/PPP2020 tentang penetapan Ketua Umum/Ketua Formatur Muktamar ke IX PPP.

"Bismillahirrahmanirrahim, memutuskan menetapkan saudara Suharso Monoarfa dipilih sebagai Ketua Umum DPP PPP masa bakti 2020-2025 melalui sidang paripurna Muktamar IX DPP PPP," ujar Amir Uskara selaku pimpinan sidang,  Sabtu malam (19/12).

Selanjutnya, Suharso Monoarfa selaku ketua umum terpilih bersama anggota formatur lainnya menyusun susunan pengurus harian DPP PPP, Pimpinan Majelis dan Anggota Mahkamah Partai.

"Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan dan mengikat. Ditetapkan di Makassar pada 19 Desember jam 21.00 WITA 2020," tutup Pimpinan Sidang.

Sebelumnya, hasil pandangan umum Dewan Pimpinan Wilayah se Indonesia yang dibagi ke 10 titik zonasi, sebanyak muktamirin yang ada di 9 zonasi menyepakati pemilihan ketua umum dilangsungkan secara aklamasi, kecuali zona Semarang.

Aspirasi dari 9 zonasi itu menginginkan Suharso Monoarfa mempimpin Partai Kakbah 5 tahun mendatang.

Hanya Zona Semarang yang tidak menginginkan proses pemilihan orang nomor satu di PPP itu dilakukan aklamasi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA