Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Calon Pengganti Idham Azis, LPPI: Listyo Sigit Bisa Jadi Kapolri Semua Golongan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 13 Januari 2021, 20:34 WIB
Calon Pengganti Idham Azis, LPPI: Listyo Sigit Bisa Jadi Kapolri Semua Golongan
Calon tunggal Kapolri, Komjen Listyo Sigit Prabowo/Net
rmol news logo Dipilihnya Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui surat presiden (Surpres) ke DPR RI disambut baik berbagai kalangan masyarakat.

Ketua Umum DPP Lembaga Pemuda Pemerhati Indonesia (LPPI) Dedi Siregar, menyambut baik atas penunjukan Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri.

Menurutnya, Komjen Listyo Sigit Prabowo adalah orang yang baik dan bisa merangkul semua golongan.

"Saya yakin dan percaya beliau adalah Kapolri semua golongan dan Bhineka Tunggal Ika," Dedi Siregar dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (13/1).

Dedi Siregar mengatakan, bagi LPPI, keputusan Presiden Jokowi memiliki Komjen Listyo Sigit sudah tepat dan sangat layak.

Sebab, sosok yang kini menjabat Kabareskrim Polri itu sangat gemar silaturahim dan merangkul semua golongan masyarakat.

Kebiasaan mantan ajudan Presiden Jokowi 2014-2016 itu menjadi modal kelayakan memimpin Korps Bhayangkara.

"Komjen Listyo Sigit dikenal sebagai anggota Korps Bhayangkara yang hobi bersilaturrahim dengan semua kalangan masyarakat. Selama menjabat sebagai Kapolda Banten, misalnya, kedekatan ini sangat dirasakan oleh jajaran Ulama Banten dan Mahasiswa Banten," kata Dedi Siregar.

Aktivis pemuda ini menambahkan, bahwa pengajuan calon Kapolri tunggal ini akan membawa angin segar bagi integrasi bangsa.

Ditambakan Dedi, hal penting lainnya adalah kolaborasi antar elemen yang sejatinya menjadi karakteristik bangsa Indonesia.

Dedi Siregar berpesa,  Sigit menjadikan kepercayaan ini sebagai modal dasar untuk memperkuat integrasi bangsa.

"Dan menyampaikan kepada seluruh Elemen Bangsa bahwa Indonesia adalah menjadi contoh dan rujukan bagi dunia," tutupnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA