Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Visi Presisi Listyo Sigit Diyakini Akan Buat Polri Lebih Humanis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 21 Januari 2021, 20:29 WIB
Visi Presisi Listyo Sigit Diyakini Akan Buat Polri Lebih Humanis
Komjen Listyo Sigit saat fit and proper test di Komisi III DPR RI/Ist
rmol news logo Pendekatan 'presisi' sesuai visi Calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo diyakini bisa memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat.

Dalam uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI, Komjen Sigit menjabarkan visi Polri masa depan menggunakan akronim 'Presisi', yakni prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan.

“Bagi saya, visi presisi senada dengan kehendak rakyat. Lewat pendekatan prediktif, maka Polri baik secara institusi maupun personel menjadi pembelajar sehingga mampu menghadapi dan selalu siap dengan tantangan zaman," kata anggota DPD RI Fahira Idris dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi, Kamis (21/1).

Pendekatan responsibilitas dan transparansi berkeadilan juga diyakini akan memperkuat profesionalitas Polri yang tegas, bersih, kredibel, berwibawa, dan humanis.

Sebagai institusi negara di bidang keamanan dan pengayom masyarakat, Polri adalah bagian penting dari penyelenggara fungsi pemerintahan yang baik (good governance). Semakin baik kinerja Polri, kata dia, maka secara otomatis masyarakat akan memandang pemerintah berhasil menerapkan good governance.

“Saya mendukung visi Presisi calon Kapolri baru. Semoga diberi kemudahan jalan untuk mewujudkannya," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA