Ditetapkan Sebagai Bupati Sukoharjo Terpilih, Etik Suryani: Amanah Ini Cobaan

Paslon Etik-Agus ditetapkan KPU sebagai pemenang Pilkada Sukoharjo 2020/RMOLJateng

Etik-Agus (EA) ditetapkan dengan surat keputusan KPU nomor 60/PL.02.7-SD/03/KPU/I/2021 tanggal 20 Januari 2021 tentang penetapan pasangan calon terpilih pemilihan serentak tahun 2020.
Penetapan ini dilakukan dalam rapat pleno terbuka yang digelar di Pendopo KPU Sukoharjo, Kamis petang (21/1) sekitar pukul 16.30 WIB. Acara ini dihadiri langsung paslon Etik-Agus dan rivalnya Paslon Joswi yang hanya diwakili calon wakil bupati, Wiwoho Aji Santoso.
"Tugas KPU sudah selesai, setelah ini ranah DPRD untuk melaporkan kepada Mendagri untuk pelantikan," ujar Ketua KPU Sukoharjo, Nuril Huda, usai pleno, dikutip Kantor Berita RMOLJateng.
Usai resmi ditetapkan, Etik Suryani menyatakan siap menjalankan amanah sebagai pemimpin Kabupaten Sukoharjo.
"Amanah ini cobaan kami untuk berbuat sebaik mungkin memimpin Sukoharjo," kata Etik.
Ia juga menyatakan, di awal masa kepemimpinannya, prioritas yang dipilih adalah memulihkan Sukoharjo dari pandemi Covid-19.
Sementara, Wabup terpilih Agus Santosa menambahkan, setelah proses Pilkada selesai semua masyarakat harus bersatu, membangunn Sukoharjo bersama.
"Tidak ada lagi kubu EA atau Joswi, semua bersama bersatu untuk Sukoharjo lebih makmur," tegas Agus.
Terpisah, Ketua DPRD Sukoharjo sekaligus Ketua tim sukses EA, Wawan Pribadi, menyatakan apresiasi soal pelaksanaan pilkada yang berjalan lancar dan damai.
"Kami mengapresiasi pada para penyelenggara bagaimana KPU selaku penyelenggara menyiapkan dari dari awal sampai akhir walaupun sempat tertunda karena adanya pandemi. Tetapi semuanya disiapkan dengan lancar. Kami juga mengapresiasi Bawaslu, dalam pengawasannya cukup kooperatif, betul-betul menjalankan tugasnya dengan baik Terima kasih untuk KPU dan Bawaslu," ucap Wawan.

EDITOR: AGUS DWI
Tag:
Kolom Komentar
Video
Jendela Usaha • Peluang Budidaya Ubi Jalar
Ubi jalar atau ketela rambat adalah bahan pangan lokal yang berasal dari kelompok umbi-umbian. Di Indonesia Ubi Jalar se..
Video
Gunung Gede Pangrango kembali terlihat lagi dari Kota Jakarta
Kali ini Pemandangan Gunung Gede Pangrango terekam lewat unggahan video Instagram milik Ari Wibisono. quot;Alhamdulill..
Video
Tanya Jawab Cak Ulung • Melacak Tokoh Potensial 2024
Beberapa hari ini muncul hasil survei tokoh potensial pemimpin nasional tahun 2024 mendatang. Ada Parameter Politik Indo..