Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kasus Covid-19 Tembus 1 Juta, PKS: Warning Bagi Presiden Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 27 Januari 2021, 09:59 WIB
Kasus Covid-19 Tembus 1 Juta, PKS: <i>Warning</i> Bagi Presiden Jokowi
Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera/Net
rmol news logo Tingginya angka penambahan kasus Covid-19 dalam 2 bulan terakhir akhirnya mencatatkan 'rekor' baru. Per Selasa kemarin (26/1), kasus Covid-19 nasional tembus 1 juta kasus.

Menurut Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, tingginya angka kasus Covid-19 ini justru semakin menunjukkan bahwa pandemi corona di tanah air belum bisa dikendalikan.

"Warning keras bagi penanganan Covid-19 kita. Di periode yang kedua, Pak @jokowi mesti bisa mengambil kebijakan tepat meskipun tidak populis," kata Mardani melalui akun Twitter pribadinya @mardanialisera yang dikutip Redaksi, Rabu (27/1).

Ditambahkan Mardani, sikap setengah-setengah juga acap kali ditunjukkan oleh pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19.

Teranyar, soal masuknya 153 warga China di saat pemerintah membuat aturan melarang masuknya WNA hingga 8 Februari 2021.

"Sulit masyarakat taat jika pemerintah masih memberi contoh seperti ini. Jangan hanya melihat dari sisi ekonomi atau ketenagakerjaan saja," tuturnya.

Melihat situasi yang ada, tidak salah jika Presiden Jokowi segera mengambil opsi ‘rem darurat’. Dalam hal ini memberlakukan lockdown secara parsial seperti awal peredaman.

"Memang ‘mati suri’ tidak terelakkan selama dua pekan atau sebulan tapi harus diiringi dengan mempercepat proses vaksinasi," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA