Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pernyataan JK Sindiran Halus Bagi Jokowi Atas Peristiwa Politik Di Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Senin, 15 Februari 2021, 13:58 WIB
Pernyataan JK Sindiran Halus Bagi Jokowi Atas Peristiwa Politik Di Indonesia
Presiden Jokowi saat bersama JK beberapa tahun lalu/Net
rmol news logo Pertanyaan terbuka soal bagaimana cara mengkritik pemerintah tapi ditangkap dinilai sebuah sindiran atas berbagai peristiwa politik di Tanah Air.

Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Indopolling Network, Wempy Hadir kepada Kantor Bertita Politik RMOL, Senin (15/2).

Kata Wempy, belakangan memang terjadi penangkapan dan harus berurusan dengan hukum.

"Sebenarnya apa yang dikemukakan oleh JK kepada Jokowi merupakan sebuah sindiran halus atas berbagai peristiwa di tanah air. Banyak yang ditangkap dan diproses secara hukum," demikian kata Wempy.

Meski demikian, pernyataan Joko Widodo yang ingin masyarakat aktif mengkritik juga dapat ditafsirkan sebagai sinyal pada pubik bahwa orang nomor satu di Indonesia itu membuka diri pada kritik.

Apalagi, analisa Wempy masih banyak pengkritik pemerintahan yang kali ini juga dengan mudah dan terbuka menyampaikan kritik dan tidak berujung jeratan hukum.

"Kalau kita mau jujur, ruang terbuka untuk melakukan kritik terhadap pemerintah tidak dibatasi oleh Jokowi. Buktinya banyak yang melakukan kritik dan tidak dilakukan penangkapan," demikian kata Wempy. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA