Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ray Rangkuti: Ajakan Jokowi Agar Masyarakat Aktif Mengkritik Cuma Basa-basi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 16 Februari 2021, 09:43 WIB
Ray Rangkuti: Ajakan Jokowi Agar Masyarakat Aktif Mengkritik Cuma Basa-basi
Direktur Eksekutif Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti/Net
rmol news logo Sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang meminta ingin dikritik oleh masyarakat dinilai membingungkan. Pasalnya, di satu sisi minta dikritik disisi lain ada kriteria-kriteria tertentu yang dibuat pemerintah itu sendiri. 

"Wah kita jadi bingung ya melihatnya pemerintah ini sebenarnya tulus atau tidakkah mau dikritik. Kalau tulus perlihatkan dong dengan lapang dada dengan sikap terbuka," kata Direktur Eksekutif Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Selasa (16/2).

Menurut Ray, saat ini masyarakat mempersoalkan kritik saja dianggap sebuah masalah apalagi perwujudan dari kritik itu sendiri. Sehingga yang terjadi justru ketika kritik sudah dilakukan maka akan dilaporkan ke aparat.

Selain itu, ketika kritik disampaikan lalu diklasifikasi sebagai provokasi.

"Ini seperti pemerintah tidak berniat tulus," sesalnya.

"Maka ungkapan terhadap pernyataan Pak JK dianggap sebagai provokasi, saya kira makin menguatkan apa yang saya asumsikan sejak dari awal. Bahwa pernyataan Pak Jokowi yang meminta masyarakat secara aktif melakukan kritik itu hanya pernyataan basa-basi," demikian Ray Rangkuti.

Tenaga ahli Kepala Staf Presiden (KSP) Ade Irfan Pulungan sebelumnya menilai mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) terkesan ingin memprovokasi keadaan setelah melontarkan pertanyaan terkait kebebasan berpendapat berujung penangkapan.

"Jadi sangat ironis sekali saya katakan, jika Pak Jusuf Kalla menyampaikan itu, dan disampaikannya dalam forum suatu partai, sepertinya dia ingin memanas-manasi atau memprovokasi keadaan untuk bisa memberikan arah kepada partai tersebut," kata Ade dalam keterangan tertulisnya, Minggu (14/2) lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA