Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

AHY Dinilai Gagal Memimpin Demokrat, BMI: Pandangan Ini Berlawanan Dengan Fakta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Jumat, 26 Februari 2021, 02:29 WIB
AHY Dinilai Gagal Memimpin Demokrat, BMI: Pandangan Ini Berlawanan Dengan Fakta
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono/Net
rmol news logo Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dinilai oleh senior Partai Demokrat Max Sapacua gagal dan tidak mampu memimpin partai dengan baik.

Ketua Umum Bintang Muda Indonesia (BMI) Partai Demokrat Farhan Efendi mengatakan, bahwa pernyataan tersebut bertolak belakang dengan fakta yang ada.

“Apa yang dikemukakan bahwa Mas AHY gagal ini juga sangat tidak ada alasan dan berlawanan dengan fakta yang ada di masyarakat,” tegas Farhan dalam jumpa media di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakan Proklamasi, Jakarta Pusat, Kamis (25/2).

Menurutnya, selama satu tahun ini kepemimpinan AHY dirasa tidak hanya Partai Demokrat tapi seluruh bangsa Indonesia adalah paling visioner.

“Terbukti bahwa Partai Demokrat hari ini bisa mencapai kemenangan di pilkada itu sebuah prestasi yang semua orang tahu,” imbuhnya.

Farhan menekankan jika ada oknum yang menyebut kepemimpinan AHY di Partai Demokrat tidak berprestasi merupakan pemikiran yang tidak waras.

“Manakala ada teman-teman bahkan orang dalam sendiri itu, mengatakan tidak berprestasi itu adalah pemikiran yang tidak waras dan pasti sudah kemasukan coro dalam otaknya,” tegasnya lagi.

“Saya tidak tahu apakah dia diiming-imingin atau tidak, yang jelas dalam praktik politik itu hal semacam itu bukan semacam hal yang tabu,” sambungnya.

Dia menambahkan, seorang aktivis yang mau diiming-imingi materi untuk menekan seseorang merupakan hal yang tidak baik.

“Moral bagi aktivis sesuatu yang dilaksanakan semacam itu adalah moral yang buruk dan busuk,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA