Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi: Konstitusi Amanahkan 2 Periode, Itu Yang Harus Kita Jaga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Selasa, 16 Maret 2021, 14:15 WIB
rmol news logo Presiden Joko Widodo tegas menyatakan bahwa dirinya tidak memiliki minat atau niat untuk menjadi presiden selama 3 periode.

Penegasan itu disampaikan lewat sebuah video yang disiarkan di akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin lalu (15/3).

Dalam video berdurasi 1.06 menit itu, Jokowi mengatakan bahwa dirinya sudah berulangkali menyampaikan tanggapannya atas isu jabatan presiden 3 periode. Hingga kini, sambung mantan walikota Solo itu, keyakinannya tidak berubah.

“Apalagi yang harus saya sampaikan. Bolak-balik sikap saya tidak berubah. Janganlah buat kegaduhan baru, kita sedang fokus penagnan pandemi,” tegasnya.

Jokowi menekankan bahwa dirinya tidak sama sekali memiliki niat untuk menjadi presiden 3 periode. Jokowi memastikan dia taat dan tunduk pada konstitusi negara ini yang mengamanahkan bahwa presiden hanya boleh dua periode.

“Konstitusi mengamanahkan 2 periode, itu yang harus kita jaga bersama,” tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA