Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bertekad Kembalikan Kejayaan PKB Gresik, Kaji Qodir Siap All Out

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 04 April 2021, 04:59 WIB
Bertekad Kembalikan Kejayaan PKB Gresik, Kaji Qodir Siap <i>All Out</i>
Ketua DPC PKB Gresik, Moh Abdul Qodir, saat menyerap aspirasi para kader PKB/Ist
rmol news logo Ketua DPC PKB Gresik, Moh Abdul Qodir, bertekad mengembalikan kejayaan partai seperti pada era kepemimpinan KH Robbach Ma'sum (mantan Bupati Gresik dua periode).

Hal tersebut dikemukakan Kaji Qodir, sapaan akrab Moh Abdul Qodir, saat mengelar reses (serap aspirasi masyarakat), Sabtu (3/4).

"PKB Gresik siap tarung all out, dengan turun langsung ke bawah untuk melakukan sosialisasi amanat Muscab (Musyawarah Cabang). Sekaligus, melakukan penguatan kader melalui konsolidasi," ujar Ketua DPRD Gresik ini, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

"Kami ingin PKB di Kabupaten Gresik ini, makin solid dari tingkat DPC, PAC, hingga Ranting. Dengan mendukung semua program-program yang diusulkan oleh kader PKB yang duduk di kursi DPRD," sambungnya.

Qodir berharap, pimpinan yang ada di bawah bisa menjadi saluran aspirasi bagi masyarakat. Melalui rumah aspirasi itu masyarakat bisa memberikan masukan dalam mencetuskan pokok pikiran (Pokir) untuk disampaikan melalui Fraksi PKB.

Ditambahkan Kaji Qodir, meski pemilihan legislatif (Pileg) masih lama, namun dirinya berharap perolehan suara PKB ke depan lebih baik dari saat ini.

Oleh karena itu, konsolidasi kader partai dinilai penting untuk mendongkrak perolehan suara di Pileg yang akan datang.

"Upaya ini, juga bagian dari upaya kami dalam nyauri (melunasi, red) utang ke NU. Sebab, PKB ini didirikan NU pada 1998 dan pertama kali ikut Pemilu pada 1999. Saat itu kami memperoleh 18 kursi di DPRD Gresik, 2019 mendapat 13 kursi. Maka target ke depan, di Pileg 2024 sekurang-kurangnya dapat 16 kursi," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA