Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Soal Kunjungan Gus Ami Ke Solo, PKB: Untuk Mendoakan Mas Gibran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 08 April 2021, 10:59 WIB
Soal Kunjungan Gus Ami Ke Solo, PKB: Untuk Mendoakan Mas Gibran
Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, saat menemui Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, beberapa waktu lalu/Net
rmol news logo Kunjungan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, ke Walikota Solo Gibran Rakabuming pada 24 Maret silam masih menyisakan berbagai pertanyaan di benak publik.

Publik pun menduga-duga, kunjungan Gus Ami tesebut ada kaitannya dengan lamaran PKB kepada Gibran sebagai persiapan menuju Pemilu 2024.

Namun, seperti dijelaskan Ketua DPP PKB, Daniel Johan, kedatangan Gus Ami ke Solo tak lain untuk bersilaturahmi dan mendoakan Gibran lantaran sudah dilantik menjadi Walikota Solo.

"Itu silaturahmi sekaligus mengucapkan selamat dan mendoakan agar Mas Gibran lancar dan berhasil membangun Kota Solo lebih baik,” kata Daniel kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (8/4).

Ditambahkan Deniel, PKB perlu sowan ke Gibran lantaran di mata mereka putra sulung Presiden Joko Widodo itu merupakan sosok pekerja keras seperti ayahnya yang menjadi presiden dua periode ini.

"Sosok pekerja keras sebagaimana ayahnya, yang memiliki semangat untuk berbuat yang terbaik,” tutup Daniel. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA