Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Paham Akar Pendidikan Bangsa, Di Mata Cak Nanto Abdul Mu'ti Layak Gantikan Nadiem

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Kamis, 15 April 2021, 02:25 WIB
Paham Akar Pendidikan Bangsa, Di Mata Cak Nanto Abdul Mu'ti Layak Gantikan Nadiem
Ketum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto/RMOL
rmol news logo Munculnya nama Sekretaris Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah Abdul Muti sebagai pengganti Nadiem Makarim mendapatkan sorotan dari berbagai kalangan.

Salah satu pihak yang turut angkat bicara adalah Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto Rabu (14/4).

Aktivis yang karib disapa Cak Nanto ini menilai jika benar ada perombakan kabinet, Abdul Mu'ti sangat layak untuk memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia.

Selama ini, di mata Cak Nanto Abdul Mu'ti adalah sosok pendidik dan memahami masalah mendasar dipendidikan Indonesia.

"Kalau ada reshuffle Ma Mu'ti layak untuk memperbaiki pendidikan di indonesia. Mas mukti sosok pendidik dan paham akan akar pendidikan bangsa, maka tidak akan ahistoris dalam membangun pendidikan indonesia," demikian kata Cak Nanto kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (15/4).

Cak Nanto meyakini jika nantinya Abdul Muti diberi amanah menggantikan Nadiem Makarim mengurusi pendidikan Indonesia.

"Bahkan akan berkemajuan dala, membangun pendidikan Indonesia," demikian kata Cak Nanto.

Nama Abdul Mu'ti dinilai relevan menggantikan Nadiem Makarim paska penggabungan Kemendikbud dan Ristek Dikti.

Bahkan elemen kader Muhammadiyah sangatlah relevan karena selama ini konsisten memberikan kontribusinya terhadapa pembangunan pendidikan Indonesia. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA