Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

SBY: Gugurnya 53 Prajurit Hiu Kencana Adalah Great Loss Bagi Kita Semua

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Senin, 26 April 2021, 10:06 WIB
SBY: Gugurnya 53 Prajurit Hiu Kencana Adalah <i>Great Loss</i> Bagi Kita Semua
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, yang juga Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)/Net
rmol news logo Siapapun yang mengabdi di dunia militer sudah barang tentu siap menyumbangkan jiwa dan raga kepada negara tercinta.

Begitu kata Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang mengaku tahu persis perasaan tersebut karena pernah merasakan kehidupan sebagai seorang prajurit.

Pernyataan presiden keenam RI ini menanggapi tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402 di perairan utara Pulau Bali. Kapal yang sedang ikut dalam latihan bersama itu membawa 53 penumpang.

“Sungguhpun demikian, gugurnya 53 prajurit Hiu Kencana di medan latihan adalah duka yang mendalam dan ‘great loss’ bagi TNI dan kita semua,” ujarnya lewat akun Twitter pribadi, Senin (26/4).

Mantan Pangdam II/Sriwijaya itu menjelaskan bahwa prajurit yang bertugas di satuan kapal selam memiliki risiko, tekanan psikologis, dan kesunyian yang tinggi.

Hal itu pernah dia rasakan saat ikut berada dalam sebuah kapal selam di tahun 1998.

“Tahun 1998, saya berada dalam kapal selam, bergerak di dalam laut (1 jam). Bisa dibayangkan jika "menyelam" berbulan-bulan. Mari beri hormat kepada tentara kebanggaan kita itu,” tegasnya.

Terakhir, SBY berharap agar keluarga korban yang ditinggalkan bisa tabah, sabar, dan tawakal menerima ujian yang maha berat ini.

“Selamat jalan Kolonel Harry Setiawan, Letkol Heri Oktavian, dan para pahlawan Hiu Kencana lainnya. Semoga semuanya hidup tenang dan bahagia di sisi Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa,” tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA