Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Baru Rekrut 163 Ribu Anggota, Partai Gelora Targetkan 1 Juta Kader Pada Oktober 2021

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 05 Mei 2021, 09:22 WIB
Baru Rekrut 163 Ribu Anggota, Partai Gelora Targetkan 1 Juta Kader Pada Oktober 2021
Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat Indonesia, Anis Matta/Net
rmol news logo Sebagai sebuah partai baru, Partai Gelora Indonesia terus bekerja merekrut kader sebanyak-banyaknya. Target Gelora adalah mendapat 1 juta kader hingga Oktober 2021. Setiap kabupaten akan diisi oleh 2 ribu kader.

"Angka rekrutmen ini bisa mencapai 1 juta pada bulan Oktober 2021 mendatang. Mudah-mudahan Ramadan ini doa kami dikabulkan," ujar Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Anis Matta, saat peresmian Gelora Media Center, di Jakarta, Selasa (4/5).

Ditambahkan Anis, sebelum Ramadan 2021, Partai Gelora baru merekrut 100 ribu kader. Namun, saat ini angkanya sudah bertambah secara signifikan.

"Sebelum Ramadan kami selebrasi rekrutmen 100 ribu anggota, dan saat ini sudah 163 ribu anggota," paparnya.

Selain itu, saat ini Partai Gelora sedang melakukan persiapan untuk memenuhi seluruh persyaratan verifikasi partai politik peserta pemilu yang akan dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada tahun depan.

Anis menargetkan semua persyaratan tersebut bisa rampung pada 2021. Sehingga saat pelaksanaan verifikasi oleh KPU, partainya sudah siap menyerahkan semua berkas persyaratan.

"Kami belum tahu apakah nanti ada verifikasi faktual atau tidak, karena melihat situasi pandemi Covid-19 saat ini masih terjadi," tandas Anis. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA