Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Punya Pengalaman Dua Kali, PAN Buka Peluang Usung Kader Sendiri Di Pilpres 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Sabtu, 08 Mei 2021, 17:50 WIB
Punya Pengalaman Dua Kali, PAN Buka Peluang Usung Kader Sendiri Di Pilpres 2024
Sekjen DPP PAN, Eddy Soeparno saat jadi narasumber webinar/Repro
rmol news logo Partai Amanat Nasional (PAN) memastikan membuka pintu untuk mengusung kader internal dalam pertarungan pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Hal tersebut dikatakan Sekretaris Jenderal PAN, Eddy Soeparno dalam webinar bertema “Capres 2024: Saling Intip Partai Politik”, pada Sabtu (8/5).

"Apakah dalam hal ini PAN akan mengusung kadernya di 2024? Tentu kita tidak menutup pintu dengan hal itu," ujar Eddy.

Bagi partai politik, kata Eddy, merupakan kebanggaan jika mampu mengusung kader sendiri di dalam pilpres.

"Karena apa? Karena mesin partai akan bekerja ekstra keras, semangat kadernya tinggi, sehingga efek elektoralnya tinggi bagi partai, positif," jelasnya.

"Coat tail effect (efek ekor jas) yang 2019 begitu populer, itu akan terasa bagi partai yang mampu mengusung kadernya sebagai Capres atau Cawapres," imbuh Wakil Ketua Komisi VII DPR RI ini.

Lanjutnya, bagi PAN mengusung kader dalam Pilpres bukanlah hal baru. Sudah da dua catatan mengusung kader internal walaupun masih gagal menang.

"PAN sendiri punya rekam jejak dalam hal ini mengusung kadernya di 2004 yaitu Pak Amien Rais, tahun 2014 Pak Hatta Rajasa berpasangan dengan Pak Prabowo," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA