Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hotel Edu, Terobosan Kemenparekraf Pulihkan Ekonomi Di Tengah Hantaman Pandemi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 09 Mei 2021, 18:13 WIB
Hotel Edu, Terobosan Kemenparekraf Pulihkan Ekonomi Di Tengah Hantaman Pandemi
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno/Net
rmol news logo Realisasi hotel berkonsep edukasi penting dilakukan sebagai terobosan di tengah lesunya ekonomi akibat hantaman pandemi Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno usai meninjau proyek pembangunan Hotel Edu yang terletak di Politeknik Pariwisata Lombok, pada Jumat lalu (7/5).

Sandiaga mengatakan, konsep Hotel Edu adalah hotel yang memberikan pendidikan dan pengetahuan agar dapat menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang bisa memberikan pelayanan terbaik.

"Kita ingin merealisasikan suatu transformasi dari pembangunan SDM di kepariwisataan dan ekonomi kreatif untuk memulihkan ekonomi dan membuka lapangan kerja. Hotel Edu ini akan mendidik talenta-talenta terbaik dari Lombok dan seluruh Indonesia untuk memberikan pelayanan terbaik," kata Sandiaga dalam keterangannya, Minggu (9/5).

Sandiaga mengatakan, pembangunan hotel ini sejalan dengan rencana perhelatan internasional MotoGP di Lombok. Dengan adanya event kelas dunia ini, Lombok akan menjadi pusat perhatian dunia yang menarik banyak sekali wisatawan dari seluruh penjuru dunia.

Sandiaga pun mengaku akan menginap di hotel edu pada kunjungan kerja berikutnya ke Lombok. Hal itu dilakukan untuk melihat langsung bagaimana pelayanan mahasiswa di hotel tersebut.

"Saya ingin melihat bagaimana mahasiswa Poltekpar Lombok bisa menjadi bagian dari perhelatan MotoGP tahun depan. MotoGP ini akan dikunjungi ratusan ribu dari seluruh dunia. Jadi sudah dapat dipastikan tempat-tempat ini akan menjadi tempat yang harus melayani para wisatawan yang hadir pada acara sport tourism," terangnya.

Lebih lanjut, Sandiaga juga meyakini Lombok akan menjadi daerah yang akan pulih pariwisatanya. Menurutnya, pariwisata selalu menjadi yang paling terdampak dan paling cepat juga pulihnya.

"Jadi pemulihan ekonomi bangsa diharapkan akan dimulai dari NTB, Lombok," demikian Sandiaga. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA