Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Presiden Jokowi: BOR Wisma Atlet Berangsur Turun, Kemarin Tinggal 15 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Kamis, 20 Mei 2021, 12:44 WIB
Presiden Jokowi: BOR Wisma Atlet Berangsur Turun, Kemarin Tinggal 15 Persen
RS Darurat Wisma Atlet/Net
rmol news logo Tingkat keterisian tempat tidur untuk perawatan (Bed Occupancy Ratio/BOR) di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran menunjukkan tanda-tanda sebaran Covid-19 sudah dapat dikendalikan.

BOR RS Darurat Wisma Atlet sendiri sempat melonjak mencapai 90 persen. Namun kini, kata presiden Joko Widodo sudah menurun secara signifikan.

“Angka tersebut berangsur turun dan kemarin (Rabu, 19/5), BOR Wisma Atlet tinggal 15 persen,” tegasnya lewat akun media sosialnya, Kamis (20/5).

Namun demikian, Jokowi mengingatkan bahwa semua pihak tetap tidak boleh lengah. Sebab pandemi Covid-19 masih belum berakhir.

Kepada kepala daerah, Presiden Joko Widodo menekankan untuk terus memantau indikator pengendalian pandemi di daerah masing-masing.

“Dengan begitu, pemerintah daerah dapat segera menyiapkan langkah taktis dan terukur dalam menekan penyebaran kasus di wilayah mereka,” tegasnya.

Kepala BNPB Doni Monardo mengatakan bahwa keberhasilan ini terjadi berkat berjalannya tindak pencegahan yang dilakukan secara simultan. Mulai dari penerapan protokol kesehatan ketat hingga program vaksinasi.

Doni berharap apa yang sudah baik ini dapat tetap dipertahankan. Tidak hanya oleh pihak RS Wisma Atlet, tetapi juga oleh seluruh kepala daerah.

Sementara itu, Koordinator RSD Wisma Atlet, Mayjen Tugas Ratmono menjelaskan bahwa pihanya menyediakan hingga 10 ribu tempat tidur dalam menghadapi arus balik ke Jabodetabek.

“Kita punya kapasitas 5.000 orang. Kalau ada lonjakan sangat tinggi, maka kapasitas bisa penuh. Kita bisa mengembangkan menjadi 10 ribu tempat tidur,” tegasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA