Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puan Maharani: APBN Harus Bisa Antisipasi Ekonomi Terburuk Saat Pandemi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 20 Mei 2021, 14:59 WIB
Puan Maharani: APBN Harus Bisa Antisipasi Ekonomi Terburuk Saat Pandemi
Ketua DPR RI Puan Maharani/Net
rmol news logo Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan pemerintah untuk tetap mengantisipasi ketidakpastian pandemi Covid-19 dalam penyusunan kerangka ekonomi makro R-APBN 2022.

Hal tersebut disampaikan Puan setelah Rapat Paripurna DPR RI ke-18 masa persidangan V tahun sidang 2020-2021, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/5).

"Pemerintah saat ini memang terus menggalakkan program vaksinasi Covid-19. Meski begitu, kondisi penuh ketidakpastian akibat pandemi Covid-19 tetap harus diantisipasi dalam menyusun kerangka ekonomi makro dan kebijakan fiskal RAPBN 2022," ucap Puan.

Menurutnya, terdapat beberapa indikator ekonomi nasional saat ini menunjukkan tren pemulihan dan pertumbuhan ekonomi yang cukup baik dalam kondisi pandemi Covid-19.

"Tetapi APBN tetap harus mengantisipasi bila sewaktu-waktu terjadi perburukan kondisi pandemi," imbuhnya.

Mantan Menko PMK itu mengatakan Indonesia perlu belajar dari pengalaman tahun lalu yang mengalami lonjakan pandemi Covid-19 yang cukup besar, sehingga melakukan pengetatan aktivitas masyarakat melalui PSBB dan juga PPKM yang dinilainya berdampak pada pertumbuhan ekonomi.

"Kejadian seperti melonjaknya kasus Covid-19 di India yang dampaknya turut merembet ke berbagai belahan dunia juga mesti diantisipasi," ucap Puan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA