Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Partai Ummat Tinggalkan PAN Versi Y-Publica, MS Kaban: Kami Akan Terus Merebut Hati Ummat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 27 Mei 2021, 17:59 WIB
Partai Ummat Tinggalkan PAN Versi Y-Publica, MS Kaban: Kami Akan Terus Merebut Hati Ummat
Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, MS Kaban (kanan)/Net
rmol news logo Partai politik baru yang didirikan Amien Rais, Partai Ummat bersinar dan mengancam PAN seperti dalam survei Y-Publica. Partai Ummat memperoleh elektabilitas 1,7 persen dan termasuk 10 besar partai paling diminati.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Adapun PAN persis di bawah Partai Ummat dengan elektabilitas 1,1 persen.

Menyikapi hal tersebut, Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, MS Kaban menganggap hal itu sebagai persepsi semata.

"Itu kan persepsi. Masyarakat sudah cerdas. Masyarakat generasi yang 60 persen bonus demografi adalah anak muda yang pendidikan mereka SMA. Jadi kemampuan berpikir, sensibilitas terhadap lingkungan, dan apa yang mereka rasakan beberapa puluh tahun dan ke depan bagaimana, mereka itu punya itu," ucap MS Kaban usai audiensi dengan Komisi IX DPR RI bersama punggawa KAMI, di Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis (27/5).

Mantan Menteri Perhutanan itu menambahkan, Partai Ummat hadir untuk memperbaiki keadaan, dan hal itu yang dirindukan oleh masyarakat.

"Jadi ketika ada partai yang menggagas sesuatu yang sifatnya memperbaiki keadaan, jadinya menyentuh hati dan pikiran kaum muda. Oleh karena itu secara historis semua partai itu up and down. Di Indonesia ada partai yang muncul dan tenggelam," katanya.

Disinggung mengenai Partai Ummat dapat mengalahkan PAN ke depan, MS Kaban menjawab normatif.

"Yang jelas kami akan terus merebut hati ummat," ucap MS Kaban yang juga pernah menjabat Ketua Umum PBB itu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA