Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Nadiem Makarim: 30 Persen Sekolah Sudah Belajar Tatap Muka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Senin, 31 Mei 2021, 18:10 WIB
Nadiem Makarim: 30 Persen Sekolah Sudah Belajar Tatap Muka
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud-Ristek), Nadiem Makarim/Net
rmol news logo Hampir separuh sekolah di Indonesia telah melakukan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi Covid-19.

Diungkapkan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud-Ristek), Nadiem Makarim, setidaknya ada 30 persen sekolah sudah sekolah tatap muka.

"Hari ini data angka (sekolah tatap muka) meningkat ke 30 persen dari sekolah di Indonesia yang telah melaksanakan pembelajaran tatap muka terbatas," kata Nadiem Makarim saat Rapat Kerja bersama Komisi X DPR RI, Senin (31/5).

Dari 30 persen tersebut, 20 persen sekolah telah menggelar tatap muka per Februari 2021. Sementara mayoritas dari 10 persen sekolah lain belum belajar tatap muka karena tidak diizinkan pemerintah daerah dan Satgas Penanganan Covid-19.

Atas dasar itu, ia pun berharap DPR RI bisa mendorong pemerintah daerah untuk membuka kegiatan belajar di sekolah.

"Bagi yang sangat cemas dengan mulai terjadinya pembelajaran tatap muka, satu hal yang penting diketahui adalah proses PPKM atau pembatasan mikro ini sudah berjalan di mana-mana dan terbukti efektif," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA