Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fadli Zon: Jenderal Andika Perkasa Pas Jadi Panglima TNI Di Situasi Saat Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 15 Juni 2021, 13:57 WIB
Fadli Zon: Jenderal Andika Perkasa Pas Jadi Panglima TNI Di Situasi Saat Ini
KSAD Jenderal Andika Perkasa/Net
rmol news logo Dukungan terhadap Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Andika Perkasa, untuk menjadi pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI terus berdatangan.

Marsekal Hadi Tjahjanto sendiri akan mengakhiri masa baktinya dan memasuki masa pensiun pada November tahun ini.

Nah, salah satu dukungan datang dari Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Menurut Fadli, pilihan kepada Andika adalah yang terbaik di antara tiga matra dalam kondisi dan situasi yang tengah dihadapi saat ini.

"Menurut saya yang paling cocok dalam situasi sekarang adalah Jenderal Andika Perkasa," ujar Fadli Zon kepada wartawan, Selasa (15/6).

Dalam pandangan Fadli, sosok Andika Perkasa adalah prajurit kaya prestasi yang mampu bergerak dinamis dengan penuh kedisiplinan.

"Figur profesional, berprestasi, dan melihat tantangan geopolitik yang dinamis. Jenderal Andika bisa merespons dengan baik, bisa berkomunikasi dan interaksi dengan komunitas militer internasional. Ini dibutuhkan," jelasnya.

Dengan prestasi itu, anggota Komisi I DPR RI ini meyakini Andika Perkasa dapat mengangkat kembali marwah dan wibawa TNI.

"Jenderal Andika bisa mengangkat kembali wibawa TNI di tingkat nasional dan internasional," demikian Fadli Zon. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA