Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kata Ujang Komarudin, Tidak Masalah Pemilu Dimajukan Asalkan Tidak Ganggu Tahapan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 07 September 2021, 15:05 WIB
Kata Ujang Komarudin, Tidak Masalah Pemilu Dimajukan Asalkan Tidak Ganggu Tahapan
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin/Repro
rmol news logo Dimajukannya waktu pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 dari yang tadinya 28 Februari 2024 menjadi 21 Februari 2024 dinilai bukan masalah serius. Asalkan, tidak mengubah tahapan-tahapan di dalam Pemilu itu sendiri.

Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Selasa (7/9).

"Jika tidak mengganggu tahapan Pemilu, memajukan jadwal Pemilu hal yang wajar," kata Ujang Komarudin.

Adapun, terkait kondisi pandemi Covid-19 yang belum dapat dipastikan sampai kapan berkahirnya di Tanah Air, Ujang menilai, Pemilu harus tetap sesuai jadwal yang dirapatkan di parlemen.

Hanya saja, pada tahap pelaksanaan harus tetap antisipasi Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

"Covid-19 ini tak tahun kapan akan berakhir. Namun Pemilu juga mesti sesuai jadwal. Dengan menjaga protokol kesehatan ketat. Desember 2020 yang lalu saja, ditengah Covid-19 dilaksanakan Pilkada," pungkasnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) merencanakan gelar Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 pada 21 Februari 2024. Rencana ini merupakan perubahan dari jadwal sebelumnya, yakni pada 28 Februari 2024.

Perubahan rencana tersebut disampaikan Ketua KPU RI, Ilham Saputra dalam rapat kerja bersama Komisi II DPR RI, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/9).

"Kenapa kami mengusulkan tanggal pemilu nasional pada 21 Februari 2024? Tentu dengan pertimbangan memberikan waktu memadai untuk penyelesaian sengketa hasil pemilu dan penetapan hasil pemilu dengan jadwal pencalonan pemilihan kepala daerah," kata Ilham.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA