Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gampang "Dijual", Alasan Demokrat Banyuwangi Condong ke Emil Dardak untuk Pimpin Demokrat Jatim

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 21 September 2021, 00:33 WIB
Gampang "Dijual", Alasan Demokrat Banyuwangi Condong ke Emil Dardak untuk Pimpin Demokrat Jatim
Ketua DPC PD Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto/RMOLJatim
RMOL, Setahun sudah, atau sejak September 2020, jabatan Plt Ketua DPD Partai Demokrat (PD) Jawa Timur (Jatim) dinakhodai Emil Elistianto Dardak. Namun, hingga saat ini Musyawarah Daerah (Musda) tak kunjung diselenggarakan.

Emil Dardak yang juga Wakil Gubernur Jatim itu disebut sebagai kandidat kuat Ketua DPD PD Jatim. Selain itu ada nama Bayu Airlangga, yang merupakan menantu mantan Gubernur Jatim, Soekarwo sebagai kandidat kuat lainnya. Ia tercatat menjadi Wakil Ketua Komisi A DPRD Jatim.

Ketua DPC PD Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto menyatakan, Musda DPD PD Jatim akan segera digelar. Di dalam AD/ART partai sudah jelas bahwa DPC diberi kewenangan mengusulkan dan yang memutuskan wewenang DPP.

"Jadi, apa yang diinginkan DPP kita mendukung penuh. Siapa yang direstui oleh DPP semua hak prerogatif sana, kita hanya mengusulkan," ungkap Michael kepada Kantor Berita RMOLJatim, Senin (20/9).

Dari dua kandidat yang disebut sama-sama kuat, Emik Dardak dan Bayu Airlangga, keduanya merupakan kader Demokrat yang potensial dan berwawasan luas.

"Kalau saya condong ke Mas Emil. Bukan masalah dukung-mendukung ini," ujarnya.

Karena Emil Dardak, lanjutnya, adalah publik figur yang gampang "dijual". Selain mudah dikenal oleh semua kalangan masyarakat, Emil adalah sosok yang tepat dan dibutuhkan untuk memimpin Demokrat Jatim hingga 5 tahun  ke depan.

Dari dua kandidat tersebut, menurutnya, sosok yang dinilai dapat membesarkan partai adalah Emil. Saat ini, sosok Wagub Jatim itu, dinilai pas dalam memimpin secara definitif DPD PD Jatim.

"Semua sama-sama muda, dua-duanya sama pandainya, komunikasinya sama-sama baik. Tapi Mas Emil sudah teruji menjadi Wagub Jatim dan sudah terlihat kepemimpinannya dalam 3 tahun ini," urarnya.

"Kalau suruh menentukan kita ngomong jujur saja. Saya lebih condong ke Mas Emil. Karena di bawah Mas Emil Partai Demokrat akan lebih besar," tambah Michael.

Dia menambahkan, Emil Dardak juga pernah memerintahkan bila Musda itu urusan DPP. DPC tidak perlu fokus perihal dukung-mendukung. Emil memerintahkan kader PD Jatim untuk membantu pemerintah mengatasi Covid-19.

Jabatan Ketua DPD Partai Demokrat Jatim hingga saat ini dijabat oleh Plt, Emil Elistianto Dardak. Wagub Jatim itu ditunjuk dan memimpin sejak September 2020 menggantikan posisi Renville Antonio. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA