Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tiba di KPK, Anies: Saya Akan Menyampaikan Semua yang Dibutuhkan KPK

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 21 September 2021, 11:45 WIB
Tiba di KPK, Anies: Saya Akan Menyampaikan Semua yang Dibutuhkan KPK
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/RMOL
rmol news logo Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari ini Selasa (21/9) siang.

Anies sedianya diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka Eks Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan terkait kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul, Kota Jakarta Timur, Provinsi DKI Jakarta Tahun 2019.

Saat tiba di Gedung Merah Putih KPK, orang nomor satu di DKI Jakarta itu mengenakan seragam dinas beserta ajudannya dan dikawal petugas kemanan KPK.

"Sebagai warga negara yang ingin ikut serta di dalam memastikan tata kelola pemerintahan berjalan dengan baik, maka saya datang memenuhi panggilan (KPK)," kata Anies kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa siang (21/9).

Anies mengatakan siap memberikan semua keterangan yang diminta oleh penyidik KPK terkait kasus kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul, Kota Jakarta Timur, Provinsi DKI Jakarta Tahun 2019.

"Saya berharap nantinya keterangan yang saya berikan akan bisa membantu tugas KPK di dalam menuntaskan persoalan korupsi yang sedang diproses," tuturnya.

"Saya akan menyampaikan semua yang dibutuhkan semoga itu bermanfaat bagi KPK," demikian Anies Baswedan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA