Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Medan Sudah Siap Belajar Tatap Muka, Bobby Tinggal Tunggu Restu Gubernur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 05 Oktober 2021, 11:15 WIB
Medan Sudah Siap Belajar Tatap Muka, Bobby Tinggal Tunggu Restu Gubernur
Walikota Medan, Bobby Afif Nasution/RMOLSumut
rmol news logo Sistem pembelajaran tatap muka (PTM) sedang dipertimbangkan untuk diterapkan di Kota Medan seiring penurunan status PPKM menjadi level II.

Walikota Medan, Bobby Nasution mengatakan, PTM di Kota Medan saat ini tinggal menunggu keputusan dari Gubernur Edy Rahmayadi. Namun pada dasarnya, PTM sudah bisa dilakukan karena rasio vaksinasi sudah mencapai lebih dari 20 persen.

"Kami tinggal menunggu keputusan dari Gubernur," kata Bobby diberitakan Kantor Berita RMOLSumut, Selasa (5/10).

Soal vaksinaai pelajar, dari 105 ribu siswa SD dan SMP di Kota Medan, 35 ribu di antaranya sudah menjalani vaksinasi. Jumlah itu telah memenuhi syarat 20 persen yang ditetapkan untuk memulai PTM.

"Minggu lalu dari sekitar 105 ribu adik-adik dan anak-anak kita yang sekolah SD maupun SMP, baru sekitar 4 ribu yang sudah divaksin. Tapi setelah dilakukan percepatan, kemarin saya cek sudah lebih dari 35 ribu," ujarnya.

Keputusan dari Gubernur sendiri tetap dibutuhkan agar pelaksanaan PTM dapat dilakukan serentak baik tingkat SD, SMP dan SMA/SMK sederajat.

"Kalau SD dan SMP memang kewenangan kami. Tapi SMA kan kewenangannya di Gubernur. Untuk itu kami kordinasi dulu dengan Pemprov. Supaya nanti PTM-nya bisa serentak di Medan," lanjutnya.

Berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri 48/2021, pertanggal 4 Oktober 2021, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kota Medan telah berada di Level 2. Bersama Kota Medan ada 26 Kabupaten/Kota lain yang berstatus PPKM Level 2.

Jumlah kasus Covid-19 di Medan pada 4 Oktober 2021 bertambah 13 kasus dari hari sebelumnya menjadi 47.555 kasus, dengan kasus aktif mencapai 385 kasus.

Kesembuhan kasus Covid-19 di Medan per 4 Oktober 2021 bertambah 60 kasus menjadi 46.258 kasus dengan kasus meninggal dunia mencapai 912 kasus tanpa penambahan dibandingkan hari sebelumnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA