Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bersyukur LBH Bantu Ikut Pikirkan Jakarta, Anies: Semoga Hal yang Sama Diberikan untuk Daerah Lain

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 19 Oktober 2021, 18:30 WIB
Bersyukur LBH Bantu Ikut Pikirkan Jakarta, Anies: Semoga Hal yang Sama Diberikan untuk Daerah Lain
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/RMOLJakarta
rmol news logo Laporan yang dikeluarkan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta bertajuk "Rapor Merah 4 Tahun Kepemimpinan Anies Baswedan di Ibu Kota" direspon positif oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Anies mengucapkan terima kasih kepada LBH Jakarta, karena pihaknya akan menjadi laporan tersebut sebagai bahan untuk terus menerus melakukan koreksi dan perbaikan.

"Sehingga kita bisa memastikan kota ini bisa maju dan warganya bahagia," ujar Anies usai menghadiri rapat Paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, seperti dilansir Kantor Berita RMOLJakarta Selasa (19/10).

Orang nomor satu di ibu kota itu juga berharap manfaat dari LBH bukan hanya dirasakan Pemprov DKI Jakarta namun juga dirasakan Pemprov lainnya di Indonesia.

"Mudah-mudahan perhatian yang sama juga diberikan ke seluruh Pemprov di seluruh Indonesia," tuturnya.

Laporan LBH tersebut menjabarkan sepuluh masalah yang ada di Jakarta, seperti kualitas udara Jakarta, akses air bersih akibat swastanisasi air dan penanganan banjir.

Selain itu, ada persoalan penataan kampung kota, dan akses terhadap bantuan hukum, soal tempat tinggal rumah DP 0 persen, penanganan pandemi dan reklamasi, yang juga disoroti LBH.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA