Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sejumlah Menteri Ingin Nyapres di 2024, Nasdem: Dikhawatirkan Kinerjanya Akan Terganggu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 26 Oktober 2021, 00:22 WIB
Sejumlah Menteri Ingin Nyapres di 2024, Nasdem: Dikhawatirkan Kinerjanya Akan Terganggu
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali/Net
rmol news logo Munculnya nama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) dalam survei bursa calon presiden (capres) 2024 dikhawatirkan dapat mengganggu kinerja pemerintahan. Namun demikian, Partai Nasdem menilai Presiden Joko Widodo akan mampu mengelola pemerintahan dengan baik, meski di tengah berkembangnya manuver-manuver politik anak buahnya.

Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali menilai, wajar dan bukan persoalan jika nama sejumlah menteri disebut-sebut dalam bursa capres mendatang. Karena KIM diisi oleh sejumlah tokoh, politisi, dan kalangan profesional.

"Kita tahu pemerintahan ini diisi oleh tokoh-tokoh politik, kader partai, profesional, yang secara politik mereka punya hak untuk memilih dan dipilih yang dilindungi undang-undang. Tentunya kita tidak bisa menutup hak politik orang. Kita juga tidak bisa membatasi masyarakat untuk memberikan penilaian," tutur Ali melalui keterangannya, Senin (25/10).

Menurut Ali, yang harus dipikirkan presiden adalah ketika ada menteri yang kebetulan ketua partai atau lainnya yang ingin maju sebagai calon presiden.

"Presiden harus memikirkan itu, karena nanti kinerjanya pasti terganggu dan pelayanan masyarakat akan lemah,” tegasnya.

Kinerja kabinet bisa terganggu, sambung Ketua Fraksi Partai Nasdem DPR itu, karena menteri yang maju sebagai capres bakal menghabiskan waktunya untuk berkampanye dan mensosialisasikan dirinya kepada masyarakat.

Dalam hal ini, dirinya memastikan menteri yang berasal dari Partai Nasdem tetap akan fokus bekerja dan menjalankan roda pemerintahan dengan baik. Sebab tidak ada di antaranya yang berniat maju sebagai capres.

"InsyaAllah kalau kader Nasdem tidak ada yang pecicilan dan genit di kabinet, apalagi punya keinginan untuk maju sebagai capres. Saya pastikan kader Partai Nasdem clear,” demikian Ali. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA