Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi-Maruf Amin Harap CSIS Dukung Kebijakan Strategis Pemerintah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Rabu, 27 Oktober 2021, 20:44 WIB
rmol news logo Presiden Joko Widodo berharap Centre for Strategic and International Studies (CSIS) terus memperkaya wawasan dan pengetahuan masyarakat dalam peningkatan kualitas kebijakan di Indonesia untuk mewujudkan Indonesia Maju.

Hal itu disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi dalam video yang disiarkan secara langsung di acara Malam Puncak Perayaan virtual 50 tahun CSIS sekaligus peluncuran buku "50 Years of CSIS: Ideas and Policy in Indonesia" yang dikerjakan dua tahun lebih dengan lead author Peter McCawley dari ANU, Rabu malam (27/10).

"Saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-50 kepada Centre for Strategic and International Studies (CSIS) sebagai lembaga tingteng dengan reputasi internasional," ujar Jokowi seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Rabu malam (27/10).

Jokowi berharap, CSIS terus memperkaya wawasan dan pengetahuan masyarakat dan berkontribusi dalam peningkatan kualitas kebijakan di Indonesia.

"Untuk mewujudkan Indonesia Maju," kata Jokowi.

Sementara itu, Wakil Presiden, Maruf Amin menganggap CSIS merupakan salah satu lembaga kajian yang sangat berpengaruh, baik di tingkat nasional maupun internasional.

"Pengambilan kebijakan publik tentunya harus mempertimbangkan dinamika sosial, ekonomi dan politik yang bergerak sangat cepat. Sehingga pertimbangan strategis pengambilan kebijakan publik harus selalu didasari oleh hasil analisis yang faktual," kata Maruf Amin usai sambutan dari Jokowi.

Menurut Maruf, hanya lembaga kajian yang berkomitmen kuat mengikuti dinamika masyarakat yang dapat membantu pemerintah dalam menciptakan kebijakan publik yang membawa kemanfaatan untuk rakyat banyak.

"Sebagai lembaga kajian yang matang akan pengalaman, saya berharap, CSIS dapat terus berkontribusi dan berkomitmen untuk mendukung kebijakan-kebijakan strategis yang diambil oleh pemerintah," jelas Maruf.

Selain itu kata Maruf, CSIS juga dapat menjadi lokomotif tranformasi perubahan, cara berfikir para akademisi dan peneliti di bidang kebijakan publik.

Apalagi, di tengah pandemi Covid-19, CSIS turut berperan mendorong kebijakan pemulihan ekonomi nasional yang berupaya mengembalikan kekuatan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang tangguh.

"Hal ini sangat penting agar kita dapat mewujudkan terciptanya generasi emas yang berkualitas. Sekali lagi saya ucapkan selamat ulang tahun yang ke-50 untuk CSIS. Semoga semakin maju, sukses, dan senantiasa berkontribusi dalam penyediaan kajian-kajian strategis yang berkualitas," pungkas Maruf.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA