Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rekapitulasi Suara Calon AHWA Belum Selesai, Sejumlah Nama Tampak Memimpin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 23 Desember 2021, 18:52 WIB
rmol news logo Sejumlah nama tampak memimpin proses tabulasi suara untuk mengisi sembilan kursi Ahwa Halli Wal Aqdi (AHWA) pada hari kedua Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU), Kamis (23/12).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Berbicara kepada wartawan di Perpustakaan Universitas Lampung di sela-sela rekapitulasi suara, Ketua PBNU Bidang Hukum dan Perundang-undangan, Robikin Emhas menyebut proses tabulasi belum selesai.

"(Pleno) belum bisa dimulai karena beberapa komisi belum selesai. Begitu pula perhitungan dan rekapitulasi calon anggota AHWA juga belum selesai," ungkapnya.

Robikin sendiri menyebut, sejumlah nama seperti KH Mustofa Bisri atau Gus Mus, Wapres KH Maruf Amin, KH Dimyati Rais, KH TG Turmudzi, hingga KH Miftachul Akhyar mentereng di papan tulis tabulasi.

Kendati begitu, posisi 7, 8, 9 sendiri masih fluktuatif di antara berbagai nama.

"Kalau sembilan nama, ya katakanlah dikali 590 (pemilih), ya ada 5 ribuan. Artinya kalau ada kabar beredar dengan jumlah perolehan suara yang tidak mencapai total segitu ya hoax," tambahnya.

Setelah dipilih, sembilan anggota AHWA akan menentukan Rais Aam melalui musyawarah mufakat secara tertutup. Sosok yang dipilih menjadi Rais Aam dapat ditunjuk di antara sesama AHWA, atau di luar AHWA, dengan syarat memenuhi ketentuan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA