Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Verifikasi Ulang Muktamirin, Sidang Pleno Pemilihan Ketua Umum PBNU Diskors

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 24 Desember 2021, 01:16 WIB
Verifikasi Ulang Muktamirin, Sidang Pleno Pemilihan Ketua Umum PBNU Diskors
Sidang Pleno V Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama di Gedung Serbaguna Universitas Lampung, Bandar Lampung, Jumat dini hari (24/12)/RMOL
rmol news logo Sidang Pleno V Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama di skors untuk memastikan keabsahan Muktamirin pemilik suara.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Pada sidang Pleno V ini, agenda tunggal untuk memilih calon ketua umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

Ketua Steering Committee Muktamar NU, Muhammad Nuh menyampaikan, untuk memastikan keabsahan itu maka seluruh peserta  di dalam ruangan diminta keluar untuk verifikasi barcode.

"Jadi keluar semua ,lalu masuk satu persatu di scan, itu ketemunya jam 3 (dini hari)," ujar Muhammad Nuh dalam Sidang Pleno V di Gedung Serbaguna Universitas Lampung, Bandar Lampung, Jumat dini hari (24/12).

"Tidak apa-apa?" tanya Nuh disambut jawaban tidak apa-apa oleh peserta.

Melalui verifikasi ulang barcode pada kartu peserta, dikatakan Nuh, nantinya hanya peserta yang sah yang akan diperkenankan masuk ke dalam ruangan.

"Jadi di scan dulu, nanti ketahuan masuk yang sah atau tidak, silakan scanner-nya di bawa ke sini, petugas scanner-nya silakan," katanya.

Usai mengumumkan itu, Nuh memutuskan menskors Sidang Pleno V sampai proses verifikasi barcode selesai.

Adapun calon ketua umum PBNU ada tiga orang, yaitu petahana KH Said Aqil Siroj, Katib Aam PBNU KH Yahya Cholil Staquf dan mantan Wakil Ketua Umum PBNU KH As'ad Said Ali. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA