Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Covid-19 di Gedung Parlemen Terus Meningkat, DPR Bahas Mekanisme Pengetatan Aktivitas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Kamis, 03 Februari 2022, 12:44 WIB
Covid-19 di Gedung Parlemen Terus Meningkat, DPR Bahas Mekanisme Pengetatan Aktivitas
Sekjen DPR RI, Indra Iskandar/RMOL
rmol news logo Peningkatan kasus positif Covid-19 di Komplek Parlemen, Senayan, direspons Kesetjenan DPR RI yang berencana melakukan koordinasi dengan Badan Musyawarah (Bamus) DPR RI guna membahas mekanisme aktivitas di lingkungan gedung wakil rakyat.

"Nanti akan diputuskan hasilnya seperti apa, apakah kita menggunakan pola yang awal-awal seperti dulu 20 persen (kehadiran fisik) ataukah akan lebih ketat lagi," ujar Sekjen DPR RI, Indra Iskandar, kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis siang (3/2).

Bersama Bamus DPR RI, kata Indra, Ketua DPR RI Puan Maharani akan menampung pandangan-pandangan dari para wakil Ketua DPR RI hingga fraksi-fraksi mengenai penerapan protokol kesehatan di Komplek Parlemen.

"Ini nanti siang ini Bamus akan disampaikan masukan-masukan dari fraksi-fraksi terhadap kegiatan DPR sampai dengan akhir masa sidang tanggal 18 Februari, jadi keputusan nanti di situ," jelas Indra.
 
Namun begitu, Indra menegaskan bahwa sejak Rabu kemarin (2/2), Pimpinan DPR RI telah mensyaratkan 50 persen Work From Home (WFH) dan Work From Office (WFO).

"Nanti hari ini akan diputuskan secara permanen SOP-nya seperti apa," pungkasnya.

Per hari ini, Kamis (3/2), terjadi peningkatan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkungan Gedung DPR RI. Sebelumnya disebutkan, terdapat 9 anggota DPR RI dan 80 pegawai PNS dan Tenaga Ahli DPR RI terpapar Covid-19.  rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA