Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jawab Tes Covid-19 Beda-beda, Menkes: Tidak Ada Tes PCR yang Sempurna

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Senin, 07 Februari 2022, 14:37 WIB
Jawab Tes Covid-19 Beda-beda, Menkes: Tidak Ada Tes PCR yang Sempurna
Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin/Net
rmol news logo Kasus perbedaan hasil tes PCR Covid-19 yang belakangan ini ramai di publik dijawab langsung oleh Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Menkes Budi mengamini, tes Covid-19 yang dilakukan masyarakat memang sejauh ini belum bisa dinyatakan sempurna.

"Tidak ada tes PCR yang 100 persen sempurna. Baik dari sensitivitas, maupun spesifikasitasnya antara 95 sampai 97 persen," kata Menkes Budi dalam konferensi persnya secara virtual, Senin (7/2).

Berkenaan dengan itu, ia mempersilakan kepada masyarakat untuk melakukan perbandingan tes di laboratorium yang terakreditasi oleh Kementerian Kesehatan.

"Untuk kedatangan dari luar negeri yang sering ramai, Kementerian Kesehatan sudah mengizinkan kalau misalnya ada dites positif boleh melakukan pembanding, bayar sendiri," lanjutnya.

"Tidak ada di dunia (yang menyebutkan) 100 persen PCR itu tepat, selalu ada selisihnya. Tapi diberi kesempatan kalau dia datang ragu, dia bisa tes pembanding," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA