Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Soal Tambang Wadas, Benny Harman: Siapa Kontraktornya, Ayolah Jangan Disembunyikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Senin, 14 Februari 2022, 16:27 WIB
Soal Tambang Wadas, Benny Harman: Siapa Kontraktornya, Ayolah Jangan Disembunyikan
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Benny K. Harman/Net
rmol news logo Pertanyaan soal siapa kontraktor tambang batu andesit di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo terus muncul di publik.

Terlebih setelah Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bungkam saat ditanyai oleh Komisi III DPR RI terkait kontraktor utama penambang batu andesit di Desa Wadas.

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Benny K. Harman bahkan meminta masyarakat untuk tidak berhenti bertanya perihal ini. Dia tidak ingin masyarakat jadi tersesat karena malu menanyakan soal pemilik tambang tersebut.

“Jangan berhenti bertanya. Siapa kontraktornya, siapa kontraktornya? Ayolah, jangan disembunyikan. Awas! Malu bertanya, sesat di jalan,” ujar anggota Komisi III DPR RI lewat akun Twitter pribadi, Senin (14/2).

Pada akhir pekan lalu, Komisi III DPR RI berkunjung ke Desa Wadas. Salah satu anggota Komisi III DPR RI yang ikut rombongan, Taufik Basari menuturkan bahwa setelah melakukan dialog dengan warga setempat serta pemerintah daerah Jawa Tengah bersama beberapa pihak, tidak disebutkan perusahaan apa yang bakal menjadi kontraktor dalam proses penambangan tersebut.

“Kemarin tidak disebutkan apa saja BUMN-nya,” ucap Tobas kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (13/2). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA