Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menko PMK Minta Bansos Tersalurkan Sebelum Bulan Maret

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 18 Februari 2022, 04:58 WIB
Menko PMK Minta Bansos Tersalurkan Sebelum Bulan Maret
Menko PMK Muhadjir Effendy/Net
rmol news logo Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy meminta agar penyaluran bantuan sosial selesai sebelum memasuki bulan Maret 2022 mendatang, sebagaimana instruksi Presiden Joko Widodo.

"Jadi, jangan sampai lewat bulan ini," kata Muhadjir Effendy saat memimpin rapat tingkat menteri percepatan bansos 2022, Kamis (17/2).

Oleh karenannya, Muhadjir minta Kemensos, Kemendes, dan Kemendikbudristek segera mempercepat penyaluran bansos 2022 di dua minggu terakhir bulan Februari. Data, proses admistrasi, penyesuaian regulasi harus selesai di minggu pertama Februari.

Sementara itu, khusus untuk Kemendagri agar membuat tim satgas pengawalan sehingga pemerintah daerah dipastikan mengawal percepatan bansos. Demikian pula TNI/Polri diminta untuk mengawal percepatan penyaluran bansos dan utamanya untuk daerah sulit.

Langkah percepatan penyaluran bansos tersebut ialah untuk PKH tahap I disalurkan Bank dimulai 21 Februari 2022. Sementara, untuk percepatan penyaluran bansos, khusus program sembako disalurkan melalui PT Pos rapel Januari-Maret. Salur sembako direncanakan mulai 22 Februari 2022.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA