Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Andre Rosiade Jamin Toko-toko yang Terbakar di Pasar Bawah Bukittinggi Dibangun Lagi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 22 Februari 2022, 16:57 WIB
Andre Rosiade Jamin Toko-toko yang Terbakar di Pasar Bawah Bukittinggi Dibangun Lagi
Anggota DPR RI Andre Rosiade saat mengunjungi Pasar Bawah/Net
rmol news logo Masyarakat pemilik toko yang terbakar di Pasar Bawah, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat diminta untuk tidak khawatir. Pasalnya, sebanyak 10 petak toko yang terbakar akan segera dibangun.

Kepastian itu disampaikan langsung anggota DPR RI Andre Rosiade yang pada Jumat kemarin (19/2) mendampingi Walikota Bukittinggi Erman Safar mengunjingi Pasar Bawah. Di sana dia turut membantu menyalurkan bantuan dari Baznas Bukittinggi .

“Jadi jangan ragu, Pak Wali sudah berkomitmen untuk kembali membangun toko-toko yang terbakar ini. Selain itu, tahun 2023 juga akan dilakukan revitalisasi Pasar Bawah agar jadi lebih modern dan bersih,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (22/2).

Komitmen Andre Rosiade dalam mengawal pembangunan di Sumatera Barat ini pun disambut baik oleh warga. Bahkan ada yang berteriak meminta Andre untuk menjadi gubernur agar masalah di Sumbar bisa tuntas.

Menanggapi itu, Andre hanya memastikan bahwa dirinya siap untuk membantu dan mengawal pembangunan di Sumbar.

“Kami siap terus membantu, seperti pembangunan Pasar Bawah, memastikan bisa dimanfaatkannya bekas Stasiun Bukittinggi oleh Pemko Bukittinggi untuk UMKM dan lainnya,” tegasnya.

Ketua Harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini mengurai bahwa dirinya tidak hanya berkunjung ke Pasar Bawah, tapi juga mengikuti kajian Ustaz Syafiq Riza Basalamah, serta mengadakan Jumat Berkah bersama Gerindra yang berbagi ratusan nasi kotak di Masjid Raya Bukittinggi.

Andre Rosiade menjelaskan bahwa dirinya sudah mengikuti dakwah Ustaz Syafiq sejak di Puncak, Bogor, Jawa Barat bulan lalu. Dalam kesempatan itu, Ustaz Syafiq bercerita bahwa dirinya akan ke Bukittinggi dalam waktu dekat.

“Kami lalu meminta Ustaz Elvi Syam agar meminta kesediaan Ustaz Syafiq menggelar kajian di Rumdin Wako Bukittinggi. Alhamdulillah, terlaksana,” urainya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA