Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Salim Segaf: Negara Harus Hadir Mewujudkan Kesetaraan bagi Penyandang Disabilitas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Sabtu, 26 Februari 2022, 16:28 WIB
Salim Segaf: Negara Harus Hadir Mewujudkan Kesetaraan bagi Penyandang Disabilitas
Laga persahabatan antara tim nasional sepak bola amputasi dan Fraksi PKS DPR RI/Ist
rmol news logo Fraksi PKS DPR menggelar pertandingan persahabatan dengan Tim Nasional Sepak Bola Amputasi Indonesia di Lapangan Sepak Bola Komplek DPR RI, Sabtu (26/2).

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Ketua Majelis Syuro PKS, Habib Salim Segaf Aljufri; Presiden PKS, Ahmad Syaikhu; dan Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini serta sejumlah anggota DPR PKS.

Habib Salim Segaf membuka secara resmi pertandingan dengan kick off bola menggunakan penyangga kaki (kruk) sebagaimana seluruh anggota timnas amputasi.

"Apa pun kondisinya, kita adalah satu bangsa dan satu negara. Kami mendukung Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia mengembangkan diri dan meraih prestasi di bidang olahraga," kata Salim Segaf.

Diharapkan, aksi serupa juga dilakukan pemerintah dengan mendukung penuh anak bangsa penyandang disabilitas dalam berbagai bidang.

Apalagi, Indonesia telah meratifikasi regulasi tentang disabilitas melalui UU 8/2016 tentang Penyandang Disabilitas yang mewajibkan negara hadir mewujudkan keadilan dan keseteraan bagi penyandang disabilitas.

"Bola ini juga mengajarkan kita bersama-sama, berbagi peran, pentingnya kerja sama untuk membangun negeri ini. Semoga sukses di kejuaran Bangladesh dan berikutnya Turki," kata mantan Menteri Sosial RI ini.

Sementara itu, Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini menyebut pertandingan tersebut sebagai dukungan kepada Timnas Amputasi Indonesia yang akan mengikuti turnamen internasional di Bangladesh dan Turki.

"Kita support penuh, demikian juga kita berharap pemerintah juga mensupport penuh baik dari segi pembinaan maupun fasilitasi," ungkap Jazuli. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA