Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Survei SMRC: Ganjar Pranowo Unggul di Segmen Pemilih Kritis, Kedua Prabowo Subianto

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Senin, 28 Februari 2022, 17:37 WIB
Survei SMRC: Ganjar Pranowo Unggul di Segmen Pemilih Kritis, Kedua Prabowo Subianto
Hasil survei SMRC terkait tokoh top of mind Capres/Repro
rmol news logo Kecenderungan pemilih kritis terhadap sejumlah tokoh politik yang berpotensi nyapres di Pemilu Serentak 2024 lebih kuat kepada sosok yang bukan elite partai politik (Parpol).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Hal itu terangkum di dalam survei terbaru Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) per 8 hingga 10 Februari 2022 menggunakan dua metode yaitu double sampling dan random digital dailing (RDD).

Direktur Riset SMRC, Deni Irvani menerangkan, survei yang dilakukan dengan dua metode tersebut dan melalui wawancara dengan telepon menunjukkan kecenderungan besar pemilih kritis terhadap sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

"Menurut top of mind atau pertanyaan spontan kita memperoleh hasil Ganjar Pranowo mendapat dukungan spontan 19,9 persen dari pemilih kritis, unggul signifikan dari calon-calon lain," ujar Deni dalam video rilis survei yang diunggah SMRC TV pada Senin (28/2).

Di bawah nama Ganjar, disebutkan Deni, ada sosok Ketua Umum Partai Gerindra yang tengah menjabat sebagai Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, dengan perolehan dukungan 10,4 persen, dan di urutan ketiga ada nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang mendapat 9,8 persen suara dari total responden yang sebanyak 1.268 orang.

"Kemudian di bawah 5 persen ada nama Ridwan Kamil yang mendapat 3,2 persen dan sejumlah nama lain," imbuhnya.

Untuk pertanyaan terbuka ini, masih ada sebanyak 45,7 persen responden yang tidak menjawab pertanyaan spontan.

Terkait dengan pemilih kritis, Deni menerangkan bahwa SMRC mendefinisikan sebagai warga negara Indonesia (WNI) yang mengikuti isu nasional, memiliki telepon seluler dan tinggal di perkotaan.

Untuk margin of error (MoE) survei ini SMRC mencatat besarnya sekira kurang lebih 2,8 persen, dengan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.