Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lantik Pengurus Kepri, AHY Ajak Kader Kerja Nyata Kembalikan Kejayaan Demokrat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Senin, 11 April 2022, 14:39 WIB
Lantik Pengurus Kepri, AHY Ajak Kader Kerja Nyata Kembalikan Kejayaan Demokrat
Pelantikan pengurus DPD Partai Demokrat Kepri/Net
rmol news logo Optimisme disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat melantik Hj. Asnah sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kepulauan Riau. AHY yakin partai berlambang mercy itu bisa merebut kejayaan dan kemenangan saat dipimpin Hj. Asnah.

“Cara yang harus dilakukan yaitu langsung bekerja dengan aksi nyata. Karena kita ingin Partai Demokrat kembali berjaya,” tegasnya yang hadir secara virtual bersama Sekjen DPP Partai Demokrat Teuku Riefky dan Kepala BPOKK Herman Khaeron, Senin (11/4).

AHY juga meminta para kader DPD Demokrat Kepri yang dilantik untuk bekerja keras dan turun langsung menyapa rakyat. Hanya dengan begitu, katanya, aspirasi masyarakat dapat langsung terserap.

Kader Demokrat juga harus mempersiapkan diri dalam menghadapi Pemilu 2024 mendatang. Mesin partai perlu segera dipanaskan dan soliditas internal dikuatkan.

“Saya berharap pengurus yang baru melakukan konsolidasi secara internal, Musda harus diakhiri, mari kita dukung pemimpin yang baru. Ketua DPD harus juga merangkul," jelas AHY.

"Partai Demokrat harus menjadi super tim, bukan menjadi superman," imbuh putra sulung Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono ini.

Ketua DPD Demokrat Kepri Hj. Asnah mengaku siap melaksanakan harapan yang disampaikan AHY, yaitu menghadirkan kejayaan Partai Demokrat di wilayahnya.

Dia memastikan akan langsung tancap gas memanaskan mesin partai dan melakukan konsolidasi internal.

Hj. Asnah optimis cita-cita itu bisa tercapai. Apalagi, kepengurusan DPD Demokrat Kepri diisi mayoritas generasi milenial, tokoh parpol, agama dan aktivis serta pengurus perempuan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA