Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Terakhir Kali Digelar Tahun 2018, Majlis Belia Malaysia dan DPP KNPI Akan Hidupkan Kembali Dialog Malindo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 12 April 2022, 05:51 WIB
Terakhir Kali Digelar Tahun 2018, Majlis Belia Malaysia dan DPP KNPI Akan Hidupkan Kembali Dialog Malindo
Dewan Pengurus Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) bersama Majlis Belia Malaysia (MBM) menggelar kegiatan bersama dan santunan anak yatim di Hotel Sahid, Jakarta/Net
rmol news logo Dewan Pengurus Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) bersama organisasi kepemudaan Majlis Belia Malaysia (MBM) menggelar kegiatan bersama dan santunan anak yatim di Hotel Sahid, Jakarta, Senin (11/4).

Presiden Majlis Belia Malaysia (MBM) Mohd Izzat Afifi Abdul Hamid dalam sambutannya mengatakan, pihaknya mengapresiasi undangan Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama untuk mempererat hubungan kedua lembaga.

“Saya menyambut dengan penuh rasa berbahagia undangan daripada Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) untuk program Kunjungan Hormat Muhibah MBM-KNPI,” ujar Izzat.

Dikatakan Izzat yang baru saja terpilih sebagai pucuk pimpinan MBM, Indonesia adalah negara pertama yang mereka kunjungi.

“Kami awali dengan memenuhi undangan dari KNPI Provinsi Kepulauan Riau yang dalam pidato saya kemarin saya nyatakan, provinsi tersebut tidak asing bagi MBM, di situlah Dialog Malindo berlangsung,” ungkapnya.

Belum lagi hubungan sejarah panjang Kesultanan Melayu Riau-Lingga-Johor-Pahang-Terengganu, serta tempat asal Bahasa Melayu atau Bahasa Indonesia juga menjadi alasan mengapa pertemuan pertama MBM dan KNPI  saat pandemi Covid-19 digelar di Batam.

“MBM dan KNPI telah menjalin kerjasama yang erat di berbagai bidang pemuda yang meliputi pertukaran pemuda, pelatihan kepemimpinan dan keterampilan, olahraga, seni, program remaja putri dan kegiatan pemuda lainnya yang bermanfaat bagi pembangunan generasi kedua negara,”jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kerja nyata DPP KNPI dan MBM, dalam rangka meningkatkan nilai keimanan serta menjalin silaturahmi, terutama di bulan suci Ramadhan.

“Kami berharap, hubungan kedua organisasi semakin erat. Dan bisa kembali lagi terjalin Dialog Malindo yang terakhir diselenggarakan pada tahun 2018,” kata Haris.

Haris melanjutkan, acara tersebut juga sekaligus memperkenalkan logo  Kongres KNPI ke XVI yang akan digelar di Maluku Utara pada bulan Mei 2022 mendatang.

“Selain memberikan santunan kepada anak yatim, kami juga melaunching logo resmi kongres DPP KNPI nantinya logo ini akan menjadi icon Kongres Ke XVI di Maluku Utara,” demikian  Haris.

Kegiatan tersebut juga dihadiri sejumlah tokoh nasional seperti Akbar Tandjung, Idrus Marham dan Pengurus DPP KNPI, organisasi kemahasiswaan serta organisasi kepemudaan (OKP). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA