Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Serahkan Laporan Tahunan, Ombudsman: Presiden Jokowi Janji Seriusi Hasil Pengawasan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 12 April 2022, 13:39 WIB
Serahkan Laporan Tahunan, Ombudsman: Presiden Jokowi Janji Seriusi Hasil Pengawasan
Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih (tengah) usai serahkan hasil laporan tahunan/Repro
rmol news logo Laporan tahunan diserahkan Ombudsman RI kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Selasa (12/4).

"Hari ini kami bisa beraudiensi dengan Bapak Presiden (Jokowi) dalam rangka menyampaikan laporan tahun 2021 Ombudsman RI," ujar Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih dalam jumpa pers usai pertemuan dengan Jokowi.

Dalam laporan tahunan Ombudsman tersebut, Najih menyebutkan bahwa pihaknya menyampaikan beberapa agenda penting di dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik di Indonesia.

"Hasil kinerja Ombudsman selama 2021 terfokus pada beberapa isu, yaitu penyelesaian laporan masyarakat, kemudian pencegahan maladministrasi pelayanan publik di tingkat daerah, dan kementerian/lembaga pengembangan kelembagaan," ucapnya.

Maka dari itu, Najih meminta dukungan kepada Jokowi untuk melakukan peningkatan atau penguatan kelembagaan melalui revisi UU dan peraturan perundang-undangan yang terkait dengan Ombudsman RI dan pemenuhan sarana prasarana yang lain dan terkait.

"Presiden menyambut baik apa yang kita kerjakan satu tahun ke belakang. Diharapkan di masa mendatang Ombudsman bisa terus bekerja dan meningkatkan pengawasannya lebih baik lagi," katanya.

Selain itu, Najih juga menyampaikan pesan Jokowi yang berharap kepada Ombudsman bisa terus bersinergi dengan kelembagaan negara, kementerian dan pemerintah daerah.

Karena itu, Ombudsman juga mengharapkan dukungan dari pemerintah agar seluruh kementerian/lembaga negara dan instansi terkait pelayanan publik melakukan kerjasama untuk berkoordinasi dan bersinergi untuk menyelesaikan laporan masyarakat.

Ditambahkan Anggota Ombudsman RI Indraza Marzuki Rais, satu hal yang ditekan Jokowi saat menerima laporan Ombudsman adalah upaya lanjutan yang akan dilanjutkan pemerintah.

"Presiden menjanjikan menseriusi hasil pengawasan Ombudsman untuk ditindaklanjuti oleh Presiden, karena memang yang diserahkan laporan-laporan pengawasan," demikian Marzuki. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA