Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Siap Digelar di NTB, Pra-KTT Y20 Indonesia Usung Isu Transformasi Digital

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 14 April 2022, 20:25 WIB
Siap Digelar di NTB, Pra-KTT Y20 Indonesia Usung Isu Transformasi Digital
Ketua Pelaksana Y20 Indonesia 2022, Michael Victor Sianipar/Net
rmol news logo Provinsi Nusa Tenggara Barat siap menggelar rangkaian kegiatan penting Presidensi G20 Indonesia melalui kegiatan Pra-KTT 2 Y20 Indonesia 2022.

Menjadi bagian resmi dari Presidensi G20, forum Y20 secara spesifik akan mengusung tema besar transformasi digital di Lombok, NTB. Gelaran ini pun mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi NTB.

"Dengan mengusung tema besar transformasi digital, kami ingin menunjukkan NTB salah satu provinsi di Indonesia yang siap mendukung agenda transformasi digital,” kata Sekretaris Daerah NTB, Lalu Gita Ariadi dalam keterangan tertulisntya, Kamis (14/4).

Senada dengan Gita Ariadi, Ketua Pelaksana Y20 Indonesia 2022, Michael Victor Sianipar menyebut Y20 Indonesia 2022 mengangkat dua sub tema pada isu prioritas transformasi digital.

"Yaitu peranan pemuda dalam tata kelola digital dan bagaimana membangun kesadaran keuangan digital,” tambah Victor.

Pelaksanaan Pra-KTT kali ini akan turut dihadiri delegasi dan perwakilan kedutaan besar dari mancanegara. Di antaranya delegasi dari Jepang, United Arab Emirates (UAE), Singapore, ASEAN, serta perwakilan dari World Trade Organization.

Kemudian perwakilan kedutaan besar dari Polandia, United States, dan Argentina. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA